Pengakuan Wisatawan Inggris “Aceh Tujuan Wisata Petualangan Terakhir di Indonesia”

Tuhan menganugerahkan kekayaan alam terbaik untuk Provinsi Aceh, sebuah provinsi paling barat di Indonesia. Keindahan bawah laut di Pulau Weh, aroma kopi arabika di dataran tinggi Gayo, dan hutan hujan di Taman Nasional Gunung Leuser, sangat pantas jika Aceh disebut sebagai provinsi tujuan wisata petualangan terakhir di Nusantara.

Sam Clark dari Experience Travel Group yang berbasis di Inggris baru-baru ini melakukan perjalanan ke Aceh. Dia ingin merekam transformasi provinsi itu setelah 20 tahun bencana tsunami. Pengalaman Clark berkunjung ke Aceh disiarkan oleh BBC yang kemudian ditulis ulang oleh Simon Urwin.

Baca juga:  Harapan Ekonomi Kreatif Aceh di Tangan Mualem-Dek Fadh

Clark mengagumi ketangguhan Aceh yang mampu bangkit setelah luluh lantak diterjang tsunami. Tsunami membuat kota-kota di pesisir seperti Banda Aceh dan Meulaboh hancur berkeping. Rasanya mustahil Aceh bisa bangkit. Namun, solidaritas internasional dan kegigihan warganya membuat kota itu bangkit lebih cepat. Kini nyaris tidak tersisa bekas tsunami, kecuali pada beberapa tugu, museum, dan beberapa bangunan yang sengaja tidak direnovasi.

IMG 2396 scaled e1735366893470
Resort Freddies, di Pantai Sumur Tiga, sabang. Foto: Sultan/ Bisnisia.id

“Transformasinya luar biasa. Melihat bagaimana Banda Aceh bangkit dari keterpurukan adalah bukti keteguhan hati masyarakat Aceh,” kata Clark.

Clark juga berkunjung ke Aceh Tengah, yang dikenal dengan dataran tinggi Gayo. Di sinilah salah satu kopi arabika terbaik di dunia diproduksi. Melalui tangan-tangan petani Gayo, harumnya kopi arabika sampai ke meja pelanggan.

Baca juga:  HAkA dan BPS Luncurkan Buku Dua Dekade Deforestasi Hutan Aceh

“Bagi pelancong yang pemberani, mereka akan merasa bahwa tempat itu layak untuk dikunjungi,” ujar Clark.

Satu tempat lain yang seharusnya dikunjungi adalah Taman Nasional Gunung Leuser. Ini adalah warisan dunia yang telah diakui oleh UNESCO. Gunung Leuser menyimpan ragam kekayaan flora dan fauna. Di sini, merupakan satu-satunya tempat di dunia di mana empat satwa kunci (harimau, gajah, orangutan, dan badak) hidup bersama.

Bagaimana dengan Pulau Weh, Sabang?

Jelas sekali, Sabang punya daya tarik bawah laut yang sangat menggoda. Keindahan karang dan warna-warni ikan menjadikan Sabang tujuan snorkeling terbaik. Pada akhir tahun, wisatawan nusantara berbondong-bondong ke Sabang. Apalagi kalau bukan untuk menyelaminya dan menikmati keindahan alam lautnya.

Baca juga:  Banda Aceh Butuh Pemimpin yang Bisa Menarik Investasi, Illiza-Afdhal Jawabannya
Editor:
Hendra Vramenia

Bagikan berita:

Popular

Berita lainnya

Yah Fud DPRA: Pengelolaan Migas di Aceh Harus Serius dan Pro Rakyat

Bisnisia.id | Banda Aceh - Wakil Ketua II Dewan...

Program Inklusi Sosial DPKA Dorong Ekonomi Kreatif Desa

Bisnisia.id|Banda Aceh - Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Aceh (DPKA)...

Ini Daftar Barang dan Jasa yang Bebas PPN 12 Persen

Bisnisia.id | Jakarta — Pemerintah secara resmi akan menaikkan...

Aset PT KKA Akan Dilelang Kembali Harga di Bawah Rp 500 Miliar

Bisnisia.id | Banda Aceh – Setelah dinyatakan bangkrut oleh...

Universitas Abulyatama Harus Terus Cetak Lulusan Unggul

Bisnisia.id|Banda Aceh -  Universitas Abulyatama diharapkan terus melahirkan lulusan...

Meuligoe Wali Nanggroe,  Simbol Peradaban dan Kebanggan Warga Aceh

BANDA ACEH - Meuligoe Wali Nanggroe, yang menjadi bagian...

Hambatan Hama dan Himpitan Harga, Potret Ketabahan Petani Karet Aceh Barat

Bisnisia.id | Aceh Barat – Dalam keheningan kebun seluas...

Digitalisasi Keuangan, BI Target 5 Juta Transaksi di Aceh

Di Aceh, perkembangan QRIS sendiri tergolong baik dalam mendongkrak...

Genjot Ekonomi Aceh, PLN Dukung Implementasi Energi Ramah Lingkungan

Bisniskita.id | Banda Aceh - General Manager PLN UID...

YARA Desak Pemerintah Aceh Evaluasi Izin PPKS PT Ensem Abadi

Bisnisia.id | Aceh Barat Daya – Kepala Perwakilan Yayasan...

KUA-PPAS Aceh 2025 Sebesar Rp10,86 Triliun

BisnisKita.id - Penjabat Gubernur Aceh Bustami Hamzah menyerahkan Rancangan...

Buka Job Fit Pejabat Eselon II, Akademisi Sebut Pj Gubernur Aceh Langgar Etika Politik

Bisnisia.id | Banda Aceh – Langkah Penjabat (Pj) Gubernur...

Pengumuman! 2 Agustus 2024 Harga BBM Naik

Jakarta, Bisnisia.id - PT Pertamina (Persero) kembali menaikkan harga...

Konsorsium Investor Arab Saudi Tertarik Berinvestasi di Aceh, Fokus pada CPO, Energi, dan Pertambangan

Bisnisia.id | Subulussalam – Konsorsium investor dari Kerajaan Arab...

Menteri ESDM Bahlil Lahadalia Nonaktifkan Pejabat Ditjen Migas, Ada Apa?  

Bisnisia.id | Jakarta – Menteri Energi dan Sumber Daya...

Thomas Lembong dan TurunTangan Aceh Bersama Menjaga Alam Melalui Penanaman Mangrove

BISNISIA.ID | Banda Aceh - Mantan Menteri Perdagangan, Thomas...

Aceh Youth Business Forum 2024 Jadi Tonggak Pemberdayaan Generasi Muda Aceh

Bisnisia.id | Banda Aceh - Aceh Youth Business Forum...

Keuangan Digital Dorong Inklusi dan Pertumbuhan Ekonomi ASEAN

Jakarta - Keuangan digital menjadi kunci untuk meningkatkan inklusi...