Pasca Bayar Utang, Cadangan Devisa RI Susut ke US$150,2 Miliar Akhir November

Bisnisia.id | Jakarta – Bank Indonesia mencatat posisi cadangan devisa Indonesia pada akhir November 2024 sebesar 150,2 miliar dolar AS. Angka ini menunjukkan sedikit penurunan dibandingkan posisi akhir Oktober 2024 yang tercatat sebesar 151,2 miliar dolar AS.

Direktur Eksekutif Bank Indonesia, Ramdan Denny Prakoso, menyampaikan bahwa penurunan ini dipengaruhi oleh pembayaran utang luar negeri pemerintah.

“Kendati demikian, Bank Indonesia menilai posisi cadangan devisa tersebut masih cukup kuat untuk mendukung ketahanan sektor eksternal sekaligus menjaga stabilitas makroekonomi dan sistem keuangan nasional,” jelas Ramdan melalui surat resminya di Jakarta, pada Jumat (06/12/2024).

Baca juga:  BBTN Telah Salurkan KPR Senilai Rp470 Triliun

Meskipun mengalami penurunan, cadangan devisa tersebut tetap berada pada level yang tinggi. Posisi ini setara dengan pembiayaan 6,5 bulan impor atau 6,3 bulan impor dan pembayaran utang luar negeri pemerintah. Selain itu, jumlah tersebut juga berada jauh di atas standar kecukupan internasional yang setara dengan 3 bulan impor.  

Prospek Positif Ketahanan Eksternal  

Ke depan, Bank Indonesia optimis cadangan devisa tetap memadai untuk mendukung ketahanan sektor eksternal. Hal ini didukung oleh prospek ekspor yang diperkirakan terus positif serta neraca transaksi modal dan finansial yang diproyeksikan tetap mencatat surplus.  

Baca juga:  Investasi Meningkat Signifikan pada Triwulan II 2024

Persepsi positif investor terhadap prospek perekonomian nasional dan imbal hasil investasi yang menarik turut mendukung terjaganya stabilitas eksternal. Dalam rangka memperkuat ketahanan tersebut, Bank Indonesia terus bersinergi dengan Pemerintah untuk memastikan stabilitas ekonomi tetap terjaga, guna mendorong pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan. 

 

Editor:

Bagikan berita:

Popular

Berita lainnya

Menko PMK Dijadwalkan Buka PKA-8

BISNISKITA.ID | Banda Aceh - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan...

Tekan Inflasi, Pemkab Aceh Besar  Gelar Pasar Khusus 

BISNISKITA.ID | Jantho - Dalam rangka menekan inflasi, Pemerintah...

Action Mobile Bank Aceh Semua Lebih Mudah

Di era digitalisasi saat ini Bank Aceh terus berupaya...

Bank Aceh Dukung Edukasi Keuangan Bagi Pelajar di Aceh

Bisniskita.id | Banda Aceh - Dukung inklusi dan edukasi...

Kadistan Aceh Besar Panen Raya Padi di Teureubeh Jantho

BISNISKITA.ID | Banda Aceh - Untuk memperkuat sektor pertanian...

Aduh! Tahun 2025, Mobil dan Motor Wajib Ikut Asuransi

BisnisKita.id - Kebijakan baru bakal diterapkan pada kendaraan mobil...

For-Bina: Hilirisasi Kelapa Sawit di Aceh Agenda Mendesak

BISNISIA.ID – Direktur Eksekutif Perkumpulan Forum Bangun Investasi Aceh...

Retreat Kabinet Merah Putih Terapkan Skema Empat Lapis Kelistrikan

Bisnisia.id | Magelang – PT PLN (Persero) menerapkan pengamanan...

Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol Ditangkap

Bisnisia.id | Seoul - Presiden Korea Selatan yang dimakzulkan,...

Empat Jurus Teuku Riefky Harsya Majukan Ekonomi Kreatif Nasional

Bisnisia.id | Jakarta - Menteri Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Ekonomi...

DPRA Tetapkan Susunan Alat Kelengkapan Dewan Periode 2024-2029

Bisnisia.id | Banda Aceh– Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA)...

Wagub Aceh: Tanpa Otsus, Pembangunan Ekonomi Akan Tersendat

Bisnisia.id | Banda Aceh – Wakil Gubernur Aceh, Fadhlullah,...

Bank Aceh Dukung Pagelaran PKA 8 Promosikan Budaya Aceh

Bisniskita.id | Banda Aceh - Bank Aceh Dukung Penuh...

Sempat Bebas, Terdakwa Korupsi Monumen Samudera Pasai Divonis Penjara

Mahkamah Agung (MA) telah membatalkan putusan bebas yang sebelumnya...

Harga Kelapa Sawit di Aceh Rp 3.000 per Kg, Tertinggi Sejak 2022

Bisnisia.id | Banda Aceh - Kabar gembira bagi petani...

Gali Potensi Baru, Pertamina Hulu Energi Genjot Eksplorasi Minyak

Bisniskita.id | Jakarta - PT Pertamina Hulu Energi (PHE),...

Pj Gubernur Safrizal Serahkan Anugerah Lingkungan Hidup 2024 kepada Pelopor Perlindungan Lingkungan

Bisnisia.id | Banda Aceh – Penjabat Gubernur Aceh, Dr....

PLTU Nagan Raya Migrasi ke Energi Hijau

Bisniskita.id | Suka Makmue - PLTU 1-2 Nagan Raya berkomitmen...

Sanitasi Sehat di Aceh Tengah, 544 KK Jadi Prioritas Bebas BABS 100 Persen

Bisnisia.id |Takengon - Percepat program Stop Buang Air Besar...

Ekonomi Kreatif Indonesia Ketiga Terbesar di Dunia

Bisniskita.id | Jakarta – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif...