BISNISKITA.ID | Banda Aceh – Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy dijadwalkan akan membuka even Pekan Kebudayaan Aceh PKA-8 di panggung utama Taman Ratu Safiatuddin, Banda Aceh, Sabtu (4/11/2023).
“Ya, PKA-8 akan di buka oleh Bapak Menko PMK Muhadjir Effendy besok,” kata Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kadisbudpar Aceh, Almuniza Akmal saat dikonfirmasi bisniskita.id di Banda Aceh, Jumat (3/11/2023).
PKA ke-8 dari, 4-12 November 2023 mengangkat isu jalur rempah dengan tema “Rempahkan Bumi, Pulihkan Dunia”. Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Kadisbudpar) Aceh, Almuniza Akmal optimas PKA ke-8 akan berlangsung sukses.
Even lima tahun tersebut diikuti 23 kabupaten/kota se-Aceh dan semua daerah sudah berhadir di masing-masing anjungan dalam komplek Taman Ratu Safiatuddin, Banda Aceh.
Para panitia dari perwakilan kabupaten/kota pun telah menghiasi anjungannya sejak dua pekan terakhir guna menyukseskan perhelatan even kebudayaan terbesar yang berlangsung lima tahunan tersebut.
Selain itu, PKA-8 yang akan berlangsung pada 4-12 November 2023, turut mendukung gerakan Go Green (ramah lingkungan). Para pengunjung diimbau melakukan aktivitas yang ramah lingkungan saat berada di arena PKA.
Pengunjung diminta membawa tumbler atau botol minuman sendiri dari rumah. Tak perlu khawatir kehabisan air minum, nantinya di setiap sudut lokasi PKA bakal disediakan water station gratis.
Selain itu pengunjung diharapkan membawa totebag atau kantong belanja jika ingin membeli sesuatu di lokasi PKA. Langkah ini diperlukan agar bersama-sama meminimalisir penggunaan sampah plastik.
Di sejumlah tempat dalam lokasi PKA-8 nantinya juga bakal disediakan tong sampah sesuai dengan jenis sampahnya, baik organik maupun non-organik. Pengunjung diminta bekerja sama menjaga perhelatan kebudayaan terbesar di Aceh itu dengan tidak membuang sampah sembarangan.