Mualem-Dek Fadh Bakal Dilantik pada 12 Februari di DPR Aceh

Bisnisia.id | Banda Aceh – Muzakir Manaf (Mualem) dan Fadhlullah (Dek Fadh) dipastikan akan dilantik sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Aceh periode 2025-2030 pada Rabu lusa, 12 Februari 2025.

Prosesi pelantikan akan berlangsung dalam Rapat Paripurna Istimewa Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) dan akan dipimpin langsung oleh Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian, atas nama Presiden Republik Indonesia.

Juru Bicara Mualem – Dek Fadh, Teuku Kamaruzzaman alias Ampon Man menyatakan bahwa keduanya telah siap menjalani seluruh rangkaian prosesi pelantikan sesuai dengan ketentuan yang tertuang dalam Undang-Undang Pemerintahan Aceh (UUPA).

Baca juga:  Dewan Pengupahan Sepakati UMP Aceh 2025 Naik 6,5 Persen, UMSP Kembali Berlaku

“Insya Allah kedua Gubernur dan Wakil Gubernur akan siap mengikuti semua prosesi pelantikan ini,” ujar Ampon Man saat dikonfirmasi Bisnisia.id, Senin (10/2/2025).

Pelantikan ini juga akan disaksikan oleh Ketua Mahkamah Syar’iyah sebagai bagian dari proses resmi yang harus dilewati oleh pemimpin Aceh yang baru.

Sementara itu, Sekretaris DPR Aceh, Khudri, mengatakan bahwa Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian dijadwalkan tiba di Aceh pada Selasa, 11 Februari 2025, pukul 14.00 WIB.

“Kami akan memaksimalkan seluruh sumber daya yang ada untuk memastikan pelantikan berjalan lancar dan khidmat,” ujar Khudri.

Baca juga:  Mengalun Zikir di Ulee Lheue, Dua Dekade Luka yang Membekas

Mualem dan Dek Fadh terpilih sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Aceh 2025-2030 pada Pilkada November 2024. Pasangan ini mengungguli pasangan Bustami – Fadhil Rahmi.

H. Kamaraddin Abu Bakar alias Abu Razak selaku Ketua Badan Pemenangan Aceh Mualem-Dek Fadh mengatakan ke depan Aceh akan menuju ke arah pembanguan yang lebih baik, mulai dari bidang ekonomi, pendidikan, serta implementasi butir-butir Memorandum of Understanding (MoU) serta pasal-pasal dalam Undang-Undang Pemerintah Aceh (UUPA).

“Alhamdulillah, amanah ini (memimpin Aceh) sekarang ada pada Mualem-Dek Fadh. Kami berharap dan yakin ke depan akan membawa perubahan bagi Bangsa Aceh. Mulai dari menekan angka kemiskininan, peningkatan mutu pendidikan, dan peningkatan ekonomi masyarakat sesuai dengan visi misi Mualem-Dek Fadh. Ini akan kita kawal secara Bersama-sama,” kata Abu Razak.

Baca juga:  Kualitas Pertumbuhan Ekonomi Harus Jadi Fokus Pemimpin Aceh ke Depan

 

 

Editor:
Hendra Vramenia

Bagikan berita:

Popular

Berita lainnya

Ketua DPRA Puji Kepemimpinan Pj Gubernur Safrizal

BISNISIA.ID | BANDA ACEH – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat...

Ketum KORMI Aceh Lantik Serentak KORMI Kabupaten/Kota Se-Aceh

Bisnisia.id | Banda Aceh – Ketua Umum (Ketum) Komite...

Keamanan Siber Jadi Fokus Transformasi Digital Nasional

Bisniskita.id | Jakarta – Keamanan siber menjadi elemen krusial dalam...

Dari Proyek Fiktif hingga Vonis Ringan, Wajah Korupsi Dana Desa Aceh

Bisnisia.id | Banda Aceh – Korupsi dana desa kembali...

Harga Kelapa Sawit di Aceh Rp 3.000 per Kg, Tertinggi Sejak 2022

Bisnisia.id | Banda Aceh - Kabar gembira bagi petani...

Foto: Suasana Malam Pembukaan PKA 8

Bisniskita.id | Banda Aceh – Pekan kebudayaan Aceh (PKA) ke...

Harga Minyak Sawit Mentah (CPO) Diprediksi Naik, Produksi Stagnan dan Ekspor Menurun

Bisnisia.id | Jakarta – Harga minyak sawit mentah (CPO)...

Pooling Fund Solusi Penanggulangan Bencana dan Ketahanan Ekonomi

Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) meluncurkan sebuah inovasi penting...

ICMI Aceh Dorong Gubernur Terpilih Selesaikan RS Regional dan Bangun Pelabuhan Ekspor

Bisnisia.id | Banda Aceh - Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia...

Program Makan Bergizi Gratis Dimulai di 26 Provinsi

Bisnisia.id | Jakarta – Program Makan Bergizi Gratis (MBG)...

UMP Aceh 2025 Tak Kunjung Ditetapkan, Buruh Tuntut Kenaikan 10 Persen

Bisnisia.id | Banda Aceh - Sepekan setelah pengumuman resmi...

Korupsi Tata Kelola Sawit, Jaksa Agung Konfirmasi Tersangka dari KLHK

Bisnisia.id | Jakarta – Jaksa Agung Sanitiar Burhanuddin memastikan...

​Illiza Sa’aduddin Djamal Tekankan Transparansi Keuangan

Bisnisia.id | Banda Aceh - Wali Kota Banda Aceh,...

Kadin Aceh: Sawit Tanpa ISPO Berisiko Dicap “Black Market”

Bisnisia.id | Banda Aceh - Kelapa sawit tanpa sertifikasi...

Dinas Pertanian Aceh Jaya: Perusahaan Sawit Tanpa ISPO Merugikan Daerah

Bisnisia.id | Aceh Jaya – Masih adanya perusahaan kelapa...

Proyek Dana Desa Turunkan Kemiskinan di Aceh

Bisnisia.id | Banda Aceh - Berdasarkan data dari Badan...

Potret Misa Natal di Serambi Mekah

Bisnisia.id | Banda Aceh – Umat kristiani di Banda...

Monumen Pelanggaran HAM ‘Rumoh Geudong’ Pidie Telan Rp 13 Miliar

Bisnisia.id | Jakarta - Kementerian Hak Asasi Manusia dan...

MaTA: Korupsi di Aceh Rugikan Negara Hingga Rp 750 Miliar Per Tahun

Bisnisia.id | Banda Aceh - Koordinator Masyarakat Transparansi Aceh...