Jumlah Kunjungan Wisatawan Mancanegara ke Aceh Alami Penurunan 2,76% di November 2024

Bisnisia.id | Banda Aceh – Aceh terus berupaya menarik perhatian wisatawan mancanegara melalui berbagai jalur transportasi, termasuk Bandar Udara Internasional Sultan Iskandar Muda dan Pelabuhan Internasional Malahayati. Namun, menurut Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Aceh, Ahmadriswan Nasution, jumlah kunjungan wisatawan mancanegara ke Aceh pada November 2024 menunjukkan tren penurunan dibanding bulan sebelumnya.

“Jumlah kunjungan wisatawan mancanegara ke Provinsi Aceh pada November 2024 tercatat sebanyak 2.534 kunjungan. Angka ini mengalami penurunan sebesar 21,56% dibandingkan bulan Oktober 2024,” ungkap Ahmadriswan, Kamis (2/1/2025).

Gambar WhatsApp 2025 01 02 pukul 21.43.22 447003f3
Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Aceh, Ahmadriswan dalam rilis berita BPS di Kantor BPS Aceh, Kamis (2/1/2/2025). Foto: Raudhah/Bisnisia.id

Ahmadriswan juga menjelaskan bahwa penurunan jumlah kunjungan ini tidak hanya terjadi dibandingkan bulan sebelumnya, tetapi juga secara tahunan.

Baca juga:  Banda Aceh di Bawah Aminullah Usman, Penduduk Miskin Bertambah

“Jika dibandingkan dengan November 2023, kunjungan wisatawan mancanegara ke Aceh mengalami penurunan sebesar 2,76%,” tambahnya.

Selain jumlah kunjungan wisatawan, BPS Aceh juga mencatat data terkait tingkat penghunian kamar (TPK) hotel di Aceh. Pada November 2024, TPK hotel berbintang di Aceh berada di angka 40%.

“Dari 100 kamar yang tersedia, hanya 40 kamar yang terisi. Ini menjadi catatan penting bagi kita semua,” kata Ahmadriswan.

Meski demikian, jika dibandingkan dengan bulan Oktober 2024, angka ini mengalami penurunan sebesar 8,08 poin. Namun, secara tahunan, TPK hotel pada November 2024 naik sebesar 0,08 poin dibandingkan November 2023.

Baca juga:  Indeks Ketahanan Nasional 2024, Indonesia Raih Skor 2,87, Cukup Tangguh

Ahmadriswan menegaskan bahwa data-data ini diharapkan dapat menjadi bahan evaluasi bagi semua pihak terkait.

“Kita perlu terus memperkuat daya tarik wisata Aceh, baik dari sisi promosi maupun peningkatan fasilitas dan layanan bagi wisatawan,” ujarnya.

Editor:
Hendra Vramenia

Bagikan berita:

Popular

Berita lainnya

Dilantik sebagai Ketua Dekranasda Aceh 2025-2030, Marlina Usman Siap Bangkitkan UMKM

Bisnisia.id | Jakarta – Ketua Umum Dewan Kerajinan Nasional...

Konsumsi Rokok Orang Aceh Setara dengan Porsi Lengkap Makanan Bergizi

Bisnisia.id | Banda Aceh – Aceh mencatat fenomena unik...

ExxonMobil Kembali ke Aceh, Peluang Baru atau Luka Lama Terulang?

Bisnisia.id | Banda Aceh – Perusahaan raksasa migas asal...

Dukungan Kepemimpinan Perempuan di Pilkada Aceh Menguat

BISNISKITA.ID– Sedikitnya 43 Lembaga swadaya masyarakat di Aceh menyatakan...

KUA-PPAS Aceh 2025 Sebesar Rp10,86 Triliun

BisnisKita.id - Penjabat Gubernur Aceh Bustami Hamzah menyerahkan Rancangan...

Aset Bank Aceh Syariah 2020 sampai 2023 Tumbuh Positif

BISNISIA.ID - Kinerja keuangan PT Bank Aceh Syariah menunjukkan...

Peluang Ekspor: Thailand Minati Kelapa dari Aceh

Bisnisia.id | Banda Aceh - Meski produksi kelapa di...

Aceh Jual Peluang Investasi Pariwisata dan Industri Halal kepada UEA

Jakarta — Di sebuah ruangan elegan Hotel Ritz Carlton,...

Sepanjang 2024, Korupsi di Aceh Telan Kerugian Negara Rp14 Miliar

Bisnisia.id | Banda Aceh – Kejaksaan Negeri (Kejari) Banda...

Simpan Potensi 320 MW, PT PEMA Akan Garap Geothermal Seulawah

Bisnisia.id | Banda Aceh –  Panas bumi yang terkandung...

PON 2024, Ketum KONI Pusat Ajak Media Bangun Optimisme Masyarakat Aceh

Bisniskita.id | Banda Aceh - Ketua Umum Komite Olahraga...

Lahan Sawah Indonesia Menyusut 100 Ribu Hektar Setiap Tahun, Petani Semakin Menua

Bisnisia.id | Jakarta – Menteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli Hasan,...

Wali Kota Singapura: Aceh Bisa Menjadi Pilar Utama Industri Berkelanjutan

Dalam peringatan 20 tahun tsunami Aceh, Wali Kota Distrik...

Presiden Jokowi Resmikan 24 Ruas Jalan dan Satu Jembatan di Aceh

BISNISIA.ID - Presiden Joko Widodo meresmikan pembangunan 24 ruas...

7.530 Hektare Kebun Sawit PTPN di Aceh Tamiang Belum ISPO

Bisnisia.id | Aceh Tamiang - Perkebunan kelapa sawit seluas...

BSI Regional Aceh Tuntaskan Migrasi 2.060.588 Rekening Nasabah

Bisniskita.id | Banda Aceh - Bank Syariah Indonesia (BSI)...

Wakil Presiden RI Resmikan Green Building BSI Aceh

BISNISKITA.ID | BANDA ACEH - Wakil Presiden KH.Ma'ruf Amin...