Presiden Jokowi Resmikan 24 Ruas Jalan dan Satu Jembatan di Aceh

BISNISIA.ID – Presiden Joko Widodo meresmikan pembangunan 24 ruas jalan dan 1 jembatan di 14 kabupaten/kota di Provinsi Aceh, Selasa (15/10/2024). Acara peresmian berlangsung di ruas jalan Blang Bintang-Krueng Raya, Kecamatan Blang Bintang, Aceh Besar.

Pembangunan infrastruktur tersebut menelan anggaran sebesar Rp 686 miliar, yang digunakan untuk membangun jalan sepanjang 196 kilometer dan jembatan sepanjang 60 meter. Proyek ini mencakup 14 kabupaten/kota di Aceh, termasuk Aceh Timur, Bireuen, Aceh Besar, Pidie, Langsa, Aceh Utara, dan wilayah lainnya.

Presiden Jokowi menyatakan, pembangunan ini bertujuan meningkatkan konektivitas antarwilayah di Aceh, yang diharapkan mempermudah mobilitas masyarakat dan distribusi logistik. “Jalan dan jembatan yang baik sangat penting untuk mobilitas orang dan barang. Jalan yang rusak menghambat logistik dan berdampak pada harga yang diterima masyarakat,” jelas Jokowi.

Baca juga:  Mewakili Indonesia, Nilam USK Raih Penghargaan di Spanyol

Proyek ini merupakan bagian dari Instruksi Presiden (Inpres) tentang perbaikan jalan daerah, yang diluncurkan pada 2023 untuk memperbaiki jalan dan jembatan yang rusak.

Presiden berharap perbaikan infrastruktur ini akan memperlancar distribusi logistik dan meningkatkan mobilitas masyarakat di Aceh. Acara tersebut dihadiri oleh Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, Panglima TNI Agus Subiyanto, dan Kapolri Listyo Sigit Prabowo

Editor:

Bagikan berita:

Popular

Berita lainnya

Yandex Tertarik Kembangkan Ekosistem Digital Indonesia Fokus pada AI dan Pusat Data

Bisnisia.id | Jakarta – Indonesia semakin menarik perhatian raksasa...

Pasca Bayar Utang, Cadangan Devisa RI Susut ke US$150,2 Miliar Akhir November

Bisnisia.id | Jakarta – Bank Indonesia mencatat posisi cadangan...

Prabowo Ingin Indonesia Kuasa Sektor Energi

Bisnisia.id | Jakarta - Program ketahanan energi nasional termasuk...

Lulusan Kampus Banyak Nganggur, Ini Cara Mualem Mengatasinya

Bisnisia.ID | Banda Aceh - Salah satu fokus utama...

Teknik Penyerbukan Buatan Jadi Langkah Baru Tingkatkan Produktivitas Sawit Berkelanjutan

Bisnisia.id | Jakarta — Dalam upaya untuk meningkatkan produktivitas...

Memalukan, Dua Kali Kalah, Indonesia Tersingkir dari Piala AFF 2024

Timnas Indonesia gagal lolos dari penyisihan grup pada Piala...

Pendapatan dari Sektor Pertambangan Aceh Capai Rp1,58 Triliun dalam Lima Tahun

Bisnisisia.id | Banda Aceh - Selama lima tahun terakhir,...

Modus Korupsi Pertamina Patra Niaga: Pertalite Dioplos Jadi Pertamax

Bisnisia.id | Jakarta – Kejaksaan Agung (Kejagung) menetapkan Direktur...

Dana Zakat untuk Usaha Ultra Mikro Selamatkan Ekonomi Masyarakat Rentan

Bisnisia.id | Banda Aceh - Ketua Badan Baitul Mal...

Indonesia U-19 Juara Piala AFF 2024

Timnas Indonesia U-19 akhirnya meraih gelar juara setelah 11...

UMP Aceh Naik 1,38 Persen

Bisniskita.id | Banda Aceh – Penjabat Gubernur Aceh, Achmad Marzuki,...

Perekonomian Nasional Menguat 5,11% pada Triwulan I-2024

Bisniskita.id | Jakarta – Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto...

Tanpa Peningkatan Belanja Modal, Ekonomi Aceh Sulit Tumbuh

Bisnisia.id | Banda Aceh - Pengamat ekonomi dari Universitas...

Peran Perbankan Syariah Dukung Pertumbuhan Ekonomi Daerah

BISNISIA.ID | Banda Aceh - Kepala Eksekutif Pengawas Perbankan...

Kemnaker Imbau Kepala Daerah Tunggu Kebijakan Pusat Terkait UM 2025

Bisnisia.id | Jakarta – Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) mengimbau para gubernur...

Ekspor Perdana, Indonesia Kirim 42 Ton Pakan dan 8 Juta Benur Udang ke Brunei

Bisnisia.id | Jakarta - Kelautan dan Perikanan (KKP) memastikan...

Aceh Tembus Perempat Final Cabor Sepak Bola PON XXI

Bisnisia.id | Banda Aceh – Kontingen sepak bola provinsi...

Ini Enam Calon Kepala BPMA yang Lolos Seleksi

Banda Aceh - Panitia Seleksi Calon Kepala Badan Pengelola...

Banda Aceh Raih Opini WTP Ke-16 Kali Berturut-turut dari BPK RI

BISNISKITA.ID | Banda Aceh – Lebih dari satu dasawarsa,...