Hari ini Donald Trump Resmi Dilantik Sebagai Presiden AS ke-47

Donald Trump akan dilantik sebagai Presiden Amerika Serikat pada hari ini, Senin, 20 Januari 2025, pukul 12 siang waktu setempat (00.00 WIB, Selasa, 21 Januari 2025). Pelantikan ini menandai kembalinya Trump ke Gedung Putih sebagai Presiden AS untuk kedua kalinya, menjadikannya Presiden AS ke-45 sekaligus ke-47.

Namun, prosesi pelantikan yang biasanya digelar di luar ruangan, kali ini terpaksa dipindahkan ke dalam ruangan Rotunda Gedung Capitol AS, Washington D.C., akibat cuaca ekstrem yang melanda wilayah tersebut. Suhu yang sangat dingin diperkirakan akan mempengaruhi kenyamanan para peserta pelantikan, sehingga pihak penyelenggara memutuskan untuk melangsungkannya secara indoor demi mengutamakan keselamatan.

Baca juga:  Bank Aceh Sukses Gelar Gampong Ramadhan, UMKM Raih Omzet Tinggi

Menjelang hari pelantikan, Trump tiba di Washington D.C. pada Sabtu, 18 Januari, bersama istri, Melania Trump, dan anggota keluarga lainnya. Setibanya di Bandara Internasional Dulles, mereka langsung menuju klub golf milik Trump di Virginia untuk menghadiri acara pribadi, termasuk pertunjukan kembang api. Washington D.C. sendiri sedang dipenuhi dengan perayaan dan aksi protes menjelang pelantikan.

ClipDown.App 465807662 18504477106048669 6110753344453054261 n
Donald Trump. Foto IG Donald Trump

Sementara itu, sejumlah aksi unjuk rasa digelar oleh kelompok-kelompok yang menentang pemerintahan Trump yang baru, sementara lainnya berkumpul untuk merayakan kemenangan sang taipan. Meski begitu, pelantikan diperkirakan tetap berlangsung sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan.

Baca juga:  Program Bansos Turunkan Kemiskinan di Aceh

Menariknya, sebelum resmi dilantik, Donald Trump juga memperkenalkan token kripto baru yang tengah meroket. Langkah ini menjadi bagian dari strategi promosi yang tak biasa bagi Trump, yang sebelumnya dikenal dengan produk-produk bermerek seperti Alkitab, sepatu emas, dan jam tangan berlian.

Melalui peluncuran token kripto ini, Trump berharap bisa menambah kekayaannya sekaligus menggaet para penggemarnya dalam komunitas digital.

“Ini saatnya merayakan semua yang kita perjuangkan: KEMENANGAN! Bergabunglah dengan Komunitas Trump yang sangat spesial,” ujar Trump dalam sebuah pernyataan terkait peluncuran token tersebut.

Baca juga:  Piala AFF 2024: Indonesia Tantang Myanmar, Malam Ini Live di RCTI

Setelah dilantik, Trump menyatakan bahwa ia akan segera menandatangani sejumlah perintah eksekutif. Dalam wawancaranya dengan NBC News, ia mengungkapkan bahwa jumlah perintah eksekutif yang akan ditandatanganinya belum diputuskan, tetapi ia memperkirakan akan ada “rekor” dalam hal jumlah perintah yang diterbitkan. Rencana ini menunjukkan tekad Trump untuk segera mengimplementasikan kebijakan-kebijakan yang ia janjikan selama kampanye.

Pelantikan hari ini bukan hanya menandai awal dari periode kedua kepemimpinan Trump, tetapi juga akan mengukir sejarah sebagai momen penting dalam perjalanan politik Amerika Serikat.

Editor:
Hendra Vramenia

Bagikan berita:

Popular

Berita lainnya

Fokus pada Bisnis Berkelanjutan, PT PEMA Kembangkan Proyek Panas Bumi

Bisnisia.id | Banda Aceh – Badan Usaha Milik Aceh...

Menteri ESDM Tetapkan ICP Minyak Mentah Sebesar US$79,63 Per Barel

Bisniskita.id | Jakarta – Minyak mentah Indonesia pada bulan...

Atasi Pengangguran Terbuka, Aceh Barat Dorong Kemandirian Lewat Pelatihan dan Pemberdayaan

Bisnisia.id | Aceh Besar – Tingginya tingkat pengangguran terbuka...

Pemerintah Aceh Juara Pertama Anugerah Adinata Syariah 2024

BISNISKITA.ID | Jakarta - Pemerintah Aceh raih juara pertama...

Politik Uang Warnai Pilkada Aceh 2024, Praktik Kian Masif dan Canggih

Bisnisia.id| Banda Aceh - Koalisi Sipil Pemantau Pilkada (KSPP)...

Hutan Tanaman Energi Simpan Potensi Bioenergi Besar

BisnisKita.id - Penerapan co-firing pada sejumlah pembangkit listrik tenaga...

19 Januari, AS Tutup Aplikasi TikTok

Bisnisia.id | Dunia - Undang-undang federal larangan TikTok di...

PT PEMA : Pemanfaatan Tangki Kondesat Arun Tingkatkan PAD Aceh

BANDA ACEH – Direktur Utama PT Pembangunan Aceh, Ali...

Hentikan Polemik, Menteri ESDM Pilih Nasri Sebagai Kepala BPMA

Bisnisia.id | Banda Aceh - Polemik seleksi calon kepala...

BSI Bantu Resi Gudang untuk Petani Kopi Gayo

Bisniskita.id | Banda Aceh - Bank Syariah Indonesia Tbk...

Kapal Nelayan Tradisional, Ikon Ekonomi Pesisir Aceh

Industri pembuatan kapal nelayan tradisional di Gampong Jawa, Kecamatan...

Aceh Besar Alokasikan Rp 30 Miliar untuk Tunjangan Hari Raya Pegawai

KOTA JANTHO - Pemerintah Kabupaten Aceh Besar telah mengalokasikan...

Bank Aceh Raih Penghargaan UIN Ar Raniry Awards

Bisnisia.id | Banda Aceh - Direktur Utama Bank Aceh,...

Pemkab Aceh Besar Kucurkan Dana Bantuan untuk Partai Politik

Bisnisia.id | Aceh Besar – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh...

Polemik PPN 12%, Kemenkeu Tegaskan Tidak Bebani Customer  

Bisnisia.id | Jakarta – Kementerian Keuangan (Kemenkeu) melalui Kepala Badan...

Kenaikan Harga Beras dan Cabai Picu Inflasi 2,86 Persen di November 2023

Bisniskita.id | Indonesia - Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan,...

IPM Aceh 2023 Naik, Tapi Infrastruktur dan Ketimpangan Masih Jadi Hambatan Besar

  Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Provinsi Aceh pada tahun 2023...

Dana Zakat untuk Usaha Ultra Mikro Selamatkan Ekonomi Masyarakat Rentan

Bisnisia.id | Banda Aceh - Ketua Badan Baitul Mal...

Empat Kontestan Perempuan Bertarung di Pilkada Aceh 2024. Siapa Saja?

Bisnisia.id | Banda Aceh – Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada)...