Panglima Laot Himbau Nelayan Tidak Melaut pada Hari Peringatan Tsunami Aceh

Bisnisia.id | Banda Aceh – Lembaga Adat Laot atau Panglima Laot Aceh mengimbau para nelayan di seluruh Aceh untuk tidak melaut pada Kamis, 26 Desember 2024, bertepatan dengan peringatan 20 tahun Tsunami Aceh.

Himbauan ini merujuk pada keputusan hasil Musyawarah Besar (Mubes) Panglima Laot se-Aceh, yang digelar pada 8–9 Desember 2007 di Wisma Kompas, Darussalam, Banda Aceh. Dalam poin 1.1 Hukom Adat Laot tentang “Kesepakatan Hari Pantang Melaut dan Batas Waktunya,” telah disepakati bahwa tanggal 26 Desember menjadi hari pantang melaut bagi seluruh nelayan di Aceh. Sementara itu, pada poin 1.2 disebutkan bahwa Panglima Laot Lhok berwenang mengambil tindakan sesuai hukum adat setempat jika aturan ini dilanggar.

Baca juga:  APBK Lhokseumawe 2025 Disetujui, Total Anggaran Capai Rp833,7 M

Sekretaris Jenderal Panglima Laot, Azwir Nazar, meminta agar himbauan tersebut diteruskan oleh Panglima Laot Kabupaten/Kota kepada Panglima Laot Lhok dan para nelayan. “Mari kita jadikan momentum tsunami ini sebagai refleksi bersama atas musibah dahsyat yang menimpa Aceh 20 tahun lalu. Perbanyak doa, ziarah, dan silaturahmi sesama masyarakat. Semoga para syuhada tsunami mendapatkan tempat terbaik di sisi-Nya, dan kita dapat mengambil hikmah dari peristiwa ini,” ujarnya.

Tgk. Turki, tokoh adat yang juga mantan Presiden PPI Turki, menambahkan bahwa peristiwa tsunami telah mengetuk nurani dunia untuk bersolidaritas dan saling berkasih sayang. “Mata dunia terbuka untuk membantu Aceh, dan kedamaian pun tercipta hingga kini. Kita patut bersyukur, dan semangat kasih sayang dari peristiwa tsunami ini harus menjadi nilai positif yang diwariskan kepada generasi mendatang,” katanya.

Baca juga:  Liverpool Kokoh di Puncak, Real Madrid Raih Kemenangan Dramatis di Kandang Atalanta

Dalam peringatan 20 tahun tsunami ini, Panglima Laot turut mengucapkan takziah dan doa bagi seluruh korban gempa dan tsunami yang terjadi pada 26 Desember 2004. Gempa berkekuatan 9,1 SR yang berpusat di Samudera Hindia itu telah menelan ratusan ribu korban jiwa, termasuk keluarga nelayan dan masyarakat pesisir Aceh.

“Semoga kenangan ini menjadi pengingat bagi kita semua untuk terus menjaga solidaritas dan kasih sayang antar sesama,” tutup Azwir Nazar.

Editor:
Hendra Vramenia

Bagikan berita:

Popular

Berita lainnya

BSI Komitmen Cetak Wirausaha Muda di Aceh

Bisniskita.id | Banda Aceh - PT Bank Syariah Indonesia...

Cegah Krisis Iklim, Indonesia Genjot Kendaraan Listrik dan Energi Terbarukan

Bisnisia.id | Jakarta – Penggunaan kendaraan listrik dan energi terbarukan...

PPN Naik Jadi 12% di 2025; Daya Beli Masyarakat Tetap Aman, Benarkah?

Bisnisia.id | Jakarta – Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Kementerian...

Ekspor Perdana, Indonesia Kirim 42 Ton Pakan dan 8 Juta Benur Udang ke Brunei

Bisnisia.id | Jakarta - Kelautan dan Perikanan (KKP) memastikan...

Wali Kota Singapura: Aceh Bisa Menjadi Pilar Utama Industri Berkelanjutan

Dalam peringatan 20 tahun tsunami Aceh, Wali Kota Distrik...

Liburan Natal dan Tahun Baru? Indosat Pastikan Sinyal Aman, Liburan Makin Nyaman

Bisnisia.id | Banda Aceh – Menyambut liburan Natal 2024...

Prabowo: Saya Bertekad Pimpin Pemerintah yang Bersih

Bisnisia.id | Jakarta – Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto,...

Anies Baswedan Dukung Teuku Irwan Djohan dan Khairul Amal Untuk Pilkada Banda Aceh

BISNISIA.ID | Banda Aceh - Tokoh nasional, Anies Baswedan...

Dukungan Kepemimpinan Perempuan di Pilkada Aceh Menguat

BISNISKITA.ID– Sedikitnya 43 Lembaga swadaya masyarakat di Aceh menyatakan...

Kerawanan Pangan di Angka 30%, Indonesia Masih Berjuang Menuju Swasembada

Bisnisia.id | Jakarta – Kepala Organisasi Riset Tata Kelola...

Pinjaman Online Bunga Tinggi Jadi Sorotan, MUI Minta Ditertibkan

Bisnisia.id | Jakarta – Majelis Ulama Indonesia (MUI) menegaskan...

Warga Aceh Sasaran Investasi Bodong, OJK Temukan 9.000 Lebih Investasi Ilegal

Bisnisia.id | Banda Aceh – Investasi bodong kini sudah...

AHY Ingin Konektivitas Aceh dan Papua Harus Sama dengan Pulau Jawa

Bisnisia.id | Jakarta – Menteri Koordinator Infrastruktur dan Pembangunan...

Potensi Investasi Hulu Migas Capai Rp267 Triliun, Indonesia Tarik Minat Investor Global

Bisnisia.id | Jakarta — Potensi investasi di sektor hulu...

Utang Luar Negeri RI Turun Jadi Rp 6.203 Triliun

Bisniskita.id | Jakarta - Utang Luar Negeri (ULN) Indonesia...

Bendungan Rukoh Pidie Senilai Rp 1,7 Triliun Segera Diresmikan

Bisnisia.id | Jakarta – Pembangunan Bendungan Rukoh Paket II...

Google Akan Menghapus Akun Gmail Tidak Aktif Mulai Desember

Google baru-baru ini mengumumkan bahwa mereka akan memulai proses...

Indonesia dan Tiongkok Bahas Kerja Sama Ekonomi dan Deeskalasi Konflik Palestina

Bisniskita.id | Jakarta – Presiden Joko Widodo menerima kunjungan...

Wau! Rp 29 Triliun Tabungan di Indonesia Milik 52 Juta Siswa

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebutkan sebanyak 52 juta siswa...