Pj Gubernur Safrizal: Pilkada Aceh Lancar dan Tertib

Bisnisia.id | Banda Aceh – Penjabat (Pj) Gubernur Aceh, Dr. H. Safrizal ZA, M.Si., bersama Forkopimda Aceh meninjau sejumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Banda Aceh dan Aceh Besar pada Rabu, 27 November 2024. Pemungutan suara Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 berlangsung hari ini, dengan pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, serta Wali Kota dan Wakil Wali Kota.

Dalam rangka memastikan kelancaran dan kesuksesan proses pemungutan suara, Pj Gubernur Safrizal bersama Forkopimda Aceh didampingi Plt Sekda Aceh, Pj Walikota Banda Aceh, Pj Bupati Aceh Besar, unsur penyelenggara Pilkada, kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), serta biro-biro di lingkungan Setda Aceh melakukan pemantauan langsung ke sejumlah TPS.

Baca juga:  Sekjend ISAD: Jangan Jadikan Pilkada Ajang Permusuhan

Titik pertama yang dikunjungi adalah TPS di SMP 2 Banda Aceh. Di sana, Safrizal bersama rombongan meninjau area TPS, mengecek ruang tunggu, serta menyaksikan antrean warga yang tengah menunggu giliran untuk memberikan suara.

Safrizal juga menyapa dan memberikan semangat kepada petugas TPS serta warga yang hadir untuk menggunakan hak pilih mereka. Peninjauan dilanjutkan ke TPS di SMA 4 Banda Aceh, TPS di Kompleks Stasiun TVRI, dan TPS Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Banda Aceh di kawasan Lambaro, Aceh Besar.

“Kita bersyukur, pencoblosan berlangsung lancar dan tertib, tanpa insiden apa pun yang mengganggu jalannya Pilkada. Pada pemilu sebelumnya, partisipasi warga mencapai 87 persen. Kita berharap kali ini partisipasi bisa setidaknya sama, atau bahkan lebih tinggi,” ujar Safrizal.

Baca juga:  Rusia Mulai Gunakan Bitcoin dalam Pembayaran Internasional

Di TPS Lapas Lambaro, Pj Gubernur juga menyapa sejumlah warga binaan yang telah memberikan suara mereka. Ia menegaskan bahwa semua warga negara yang memiliki hak pilih harus diberikan kesempatan untuk memilih.

“Oleh karena itu, kami mengecek TPS di lapas ini. Di sini ada sekitar 600 warga binaan, dan 400 lebih di antaranya memiliki hak pilih. Karena jumlahnya cukup besar, di lapas ini disediakan satu TPS khusus,” jelas Safrizal.

Sementara itu, Pangdam Iskandar Muda (IM), Mayor Jenderal TNI Niko Fahrizal, M.Tr.(Han), yang turut mendampingi Pj Gubernur, menyampaikan bahwa hingga saat ini tidak ada laporan kejadian yang menonjol selama pelaksanaan Pilkada.

Baca juga:  Spill Sosok Calon Kepala Daerah Termuda di Pilkada Aceh 2024

“Alhamdulillah, sampai saat ini semuanya berjalan lancar. Masyarakat Aceh sangat memahami arti penting Pilkada ini. Mereka menggunakan hak pilih dengan gembira. Kita doakan semuanya tetap lancar. Kita harus menjaga marwah Aceh,” ujar Pangdam.

Hari ini, masyarakat Aceh menggunakan hak pilih mereka untuk menentukan dua pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur, yakni Bustami Syech-Fadhil dan Muzakir Manaf-Fadhlullah. Selain itu, pemilihan Bupati dan Wali Kota juga berlangsung di 23 kabupaten/kota di seluruh Aceh.

Editor:

Bagikan berita:

Popular

Berita lainnya

Pasca Bayar Utang, Cadangan Devisa RI Susut ke US$150,2 Miliar Akhir November

Bisnisia.id | Jakarta – Bank Indonesia mencatat posisi cadangan...

Muzakir Manaf Hadiri Pelantikan Kepala Daerah Terpilih di Istana Kepresidenan

Bisnisia.id | Jakarta – Gubernur Aceh Muzakir Manaf dan...

Kota Langsa Tercepat Pencairan Dana Desa Tahap II se-Aceh dan Nasional

Kota Langsa tercepat melakukan pencairan dana desa (DD) untuk...

Tali Asih PEMA untuk Anak Yatim

Nathan melangkahkan kakinya dengan penuh antusiasme ke dalam gedung...

Kebijakan Trump Naikan Tarif Impor Barang China Dapat Memperlambat Ekonomi Global

Bisnisia.id | Dunia - Presiden AS Donald Trump memerintahkan...

Potensi Melimpah, PT PEMA Ekspor Cangkang Sawit ke Jepang

BISNISIA.ID –  PT Pembangunan Aceh (PEMA), perusahaan milik daerah,...

BSI Komitmen Cetak Wirausaha Muda di Aceh

Bisniskita.id | Banda Aceh - PT Bank Syariah Indonesia...

Kontingen Apresiasi Pelayan Maksimal dari Aceh

Banda Aceh – Sejumlah perwakilan kontingen atau Ketua CdM...

Menyentuh Suara Demokrasi untuk Penyandang Disabilitas

Bisnisia.id| Banda Aceh- Di Pemilu 2024, KPPS Gampong Lamglumpang,...

Dewan Pengupahan Sepakati UMP Aceh 2025 Naik 6,5 Persen, UMSP Kembali Berlaku

Bisnisia.id | Banda Aceh – Dewan Pengupahan Provinsi Aceh...

Pj Gubernur Aceh: PKA VIII Sarana Mengabadikan Sejarah dan Memupuk Persatuan

Bisniskita.id | Banda Aceh - Pelaksanaan Pekan Kebudayaan Aceh...

Kereta Api Cepat Jokowi Bikin WIKA Merugi?

BisnisKita.id - Perusahaan plat merah, WIKA dikabarkan mengalami kerugian...

Universitas Teuku Umar Tumpuan Kemajuan Barat Selatan Aceh

Bisnisia.id | Aceh Barat - Universitas Teuku Umar (UTU),...

Liang Wenfeng, Otak di Balik DeepSeek dan Revolusi AI Tiongkok

Bisnisia.id  – Liang Wenfeng, pendiri perusahaan rintisan kecerdasan buatan...

Semester I, Indosat Raup Laba Bersih Rp2,7 Triliun

BISNISIA, JAKARTA – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH,...

Pj Gubernur Safrizal Sampaikan Pesan Persatuan Jelang Pembukaan PON XXI 2024 Aceh-Sumut

Bisnisia.id | Banda Aceh – Sejarah telah membuktikan bahwa...

Memoles Sabang Menjadi Destinasi Wisata Internasional

Bisnisia.id | Sabang – Dominic Tong, CEO Halal International...

Pertamina Jamin Kesiapan Layanan Energi Selama Nataru

Bisniskita.id | Jakarta - PT Pertamina Patra Niaga memastikan...

‘Pelajaran Penting Bagi Dunia’, Jusuf Kalla Kenang Dua Dekade Tsunami Aceh

Bisnisia.id | Jakarta –  Dua dekade telah berlalu sejak...

Debat Kedua Calon Pemimpin Aceh Utara, Soroti Tata Kelola Pemerintahan, Lingkungan, dan Perdamaian

Bisnisia.id | Aceh Utara – Komisi Independen Pemilihan (KIP)...