PEMA Kirim 4.000 Ton Sulfur dari Aceh ke Sulawesi Selatan

Bisnisia.ID | Banda Aceh – Proses pengapalan 4.000 ton sulfur dari Pelabuhan Kuala Langsa menuju Sulawesi Selatan telah dimulai pada Jumat (18/10/2024). Pengapalan ini merupakan pengiriman kedua yang dipantau langsung oleh Direktur Utama PT PEMA, Faisal Saifuddin, bersama Direktur Umum dan Keuangan, Lukman Age, serta perwakilan dari pihak pembeli.

Faisal Saifuddin menyampaikan bahwa proses pengapalan tersebut diperkirakan akan selesai dalam waktu empat hari. “Kami bekerja dengan dua shift, siang dan malam, setiap harinya. Insya Allah, pengapalan ini akan rampung dalam waktu empat hari ke depan,” ujarnya.

Baca juga:  PT PEMA Raih Predikat BUMD Terinformatif 2024 Berkat Inovasi E-PPID

Dijelaskan lebih lanjut, pengiriman sulfur dari Aceh akan mempersingkat waktu pengiriman yang sebelumnya bergantung pada pasokan dari Korea Selatan dan Arab Saudi. “Dengan adanya pengiriman sulfur dari Aceh melalui PT PEMA, proses distribusi ke Sulawesi Selatan akan lebih efisien,” tambah Faisal.

Dalam kesempatan tersebut, Faisal juga melakukan inspeksi terhadap stok sulfur yang tersimpan di pelabuhan dan menekankan pentingnya menjaga kualitas dan standar komoditas. “Penting untuk selalu menjaga standar yang telah ditetapkan serta memastikan bahwa proses pengiriman tidak menimbulkan dampak negatif terhadap lingkungan,” tegasnya.

Baca juga:  Transformasi Keberlanjutan dengan AI: Solusi Efektif untuk Bisnis Ramah Lingkungan

Sebagai informasi, PT PEMA sebelumnya telah mengirimkan 6.000 ton sulfur ke Riau pada Juni 2022 melalui Pelabuhan Kuala Langsa. Permintaan global terhadap sulfur sebagai bahan baku industri terus meningkat, dengan proyeksi pertumbuhan transaksi tahunan di wilayah Asia-Pasifik diperkirakan mencapai 4,3%. Aceh, yang kaya akan sumber daya alam sulfur dari hasil eksplorasi migas, diprediksi akan menghasilkan sekitar 900 ton per bulan di masa depan.

Sulfur yang diproduksi di Aceh memiliki banyak aplikasi industri, termasuk di sektor pabrik kertas, kosmetik, pupuk, dan berbagai sektor lainnya yang membutuhkan bahan baku ini.

Baca juga:  Pendapatan APBD Aceh 2024 Capai Rp36,26 Triliun, PAD Naik 10%
Editor:

Bagikan berita:

Popular

Berita lainnya

Tingkatkan Industri Lokal, Pemerintah Perketat Aturan Impor

Bisnisia.id | Jakarta - Tantangan terbesar dalam meningkatkan kontribusi...

Dorong Energi Hijau, PLN Butuh 10,2 Juta Ton Biomassa per Tahun

Bisnisia.id | Jakarta – PT PLN (Persero) menargetkan penerapan...

Bank Indonesia Dorong Generasi Muda Tingkatkan Literasi Finansial Lewat Program LIKE IT

Bisnisia.id | Jakarta – Bank Indonesia (BI) menggelar program...

Lewat Mobile Banking, Warga Aceh Besar Dimudahkan Bayar Pajak

Bisnisia.id|Aceh Besar - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh Besar melalui...

Ekonomi Kreatif Indonesia Ketiga Terbesar di Dunia

Bisniskita.id | Jakarta – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif...

Aksi May Day 2024, Aliansi Buruh Aceh Tuntut Kesejahteraan Pekerja

BISNISKITA.ID | Banda Aceh - Puluhan massa dari Aliansi...

Daftar Bantuan Sosial Melalui Aplikasi Cek Bansos

Kementerian Sosial Republik Indonesia mempermudah masyarakat untuk mendaftar sebagai...

Ekspor Aceh Capai USD 54,41 Juta pada November 2024, Didominasi Batu Bara

Bisnisia.id | Banda Aceh – Badan Pusat Statistik (BPS) Aceh, Ahmadriswan...

Sebanyak 81,4 Juta Pelanggan Bakal Dapat Diskon Listrik 50 Persen

Bisnisia.id | Jakarta - PT PLN (Persero) memastikan 81,4...

Bappebti Kukuhkan Integrasi Sistem Resi Gudang dan Pasar Lelang Komoditas

Bisniskita.id | Jakarta – Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi...

Memperkuat Ekonomi Lokal Melalui Pasar Tani

BISNISIA.ID - Penjabat Ketua Tim Penggerak PKK Aceh, Hj....

Memalukan, Dua Kali Kalah, Indonesia Tersingkir dari Piala AFF 2024

Timnas Indonesia gagal lolos dari penyisihan grup pada Piala...

Dedikasi Prof Ishak Hasan untuk Kemajuan Aceh

Lahir di Cot Mane, Kabupaten Aceh Barat Daya, pada...

Pengembangan SKPT Ie Meule Sabang; Dorong Ekonomi Lokal Melalui Penguatan Sektor Perikanan

Bisnisia.id | Banda Aceh – Pembangunan pelabuhan perikanan Sentra...

3.042 Wisman Kunjungi Aceh pada Agustus 2024, Malaysia Penyumbang Terbanyak

BISNISIA.ID | Banda Aceh - Provinsi Aceh mencatat kedatangan...

BKPM Fasilitasi 579 Kemitraan UMKM dan Usaha Besar Senilai Rp3,9 Triliun

Bisnisia.id | Jakarta – Kementerian Investasi dan Hilirisasi/Badan Koordinasi...

Vivek Ramaswamy Pengusaha Muda Capres Amerika Serikat

Vivek Ramaswamy, seorang pengusaha muda berusia 38 tahun mengumumkan...

Cerita Anak Muda Aceh, Gaji Habis untuk Rokok

Bisnisia.id | Banda Aceh – Kebiasaan merokok di kalangan...

Brahim dan Rodrygo Bersinar, Real Madrid Tekuk Sevilla 4-2

Bisnisia.id | Madrid – Real Madrid mengakhiri tahun 2024...

Pengumuman! 2 Agustus 2024 Harga BBM Naik

Jakarta, Bisnisia.id - PT Pertamina (Persero) kembali menaikkan harga...