Jelang Nataru, Pemerintah Pastikan Harga MINYAKITA Stabil di Kisaran Rp17.100 per Liter

Bisnisia.id | Jakarta – Menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru), pemerintah memastikan harga MINYAKITA tetap stabil di kisaran Rp17.100 per liter secara nasional. Meski angka tersebut sedikit di atas Harga Eceran Tertinggi (HET) sebesar Rp15.700 per liter, kondisi pasokan minyak goreng dipastikan aman, dan di beberapa wilayah harga MINYAKITA masih sesuai dengan HET.

Menteri Perdagangan (Mendag), Budi Santoso menjelaskan bahwa kenaikan harga yang terjadi di beberapa daerah, khususnya di wilayah Indonesia Timur, disebabkan oleh tingginya permintaan.

“Kenaikan terjadi karena permintaan meningkat. Namun, kami memastikan daerah-daerah yang mengalami lonjakan kebutuhan akan segera mendapatkan tambahan pasokan. Dari sisi pasokan, tidak ada masalah,” ujar Mendag Budi dalam  rapat koordinasi (rakor) minyak goreng yang digelar pada Kamis, (28/11/2024).

Baca juga:  Harga Kelapa Sawit di Aceh Rp 3.000 per Kg, Tertinggi Sejak 2022

Budi menegaskan bahwa pihaknya akan memperketat pengawasan terhadap distribusi MINYAKITA, bekerja sama dengan Satgas Pangan dan dinas perdagangan di seluruh daerah. Langkah ini dilakukan untuk memastikan pendistribusian sesuai dengan aturan yang berlaku dan harga tetap terjangkau bagi masyarakat.

“Pengawasan akan dilakukan secara intensif, dan jika ditemukan pelanggaran, kami akan melakukan penindakan tegas terhadap pihak-pihak yang tidak mematuhi ketentuan distribusi maupun HET,” tegas Budi.

Selain pengawasan, pemerintah terus menjalin kolaborasi dengan berbagai pihak, termasuk pelaku usaha, produsen, dan distributor, untuk menjaga ketersediaan MINYAKITA di seluruh Indonesia. Stabilitas harga dan pasokan minyak goreng menjadi prioritas utama, mengingat komoditas ini memiliki pengaruh signifikan terhadap inflasi nasional.

Baca juga:  Tiga Tahun Sebanyak 612 Pekerja Migran Ilegal Aceh Dipulangkan

“Harga MINYAKITA saat ini relatif stabil. Namun, stabilitas ini hanya dapat tercapai jika ada kerja sama yang solid antara pemerintah dan pelaku usaha untuk memastikan ketersediaan dan keterjangkauan harga bagi masyarakat,” kata Budi.

Editor:

Bagikan berita:

Popular

Berita lainnya

PON XXI Jadi Ajang Promosi Produk Unggulan UMKM Aceh

Bisnisia.id | Aceh Besar – Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI...

Program Bantuan Perumahan, Pj Bupati Aceh Besar Serahkan Rumah Dhuafa Tahan Gempa

Bisnisia.id | Aceh Besar – Penjabat (Pj) Bupati Aceh...

500 Siswa Siap Adu Prestasi di GENSA SMP N 1 Banda Aceh

Banda Aceh – SMP Negeri 1 Kota Banda Aceh...

Ekspor Perdana, Indonesia Kirim 42 Ton Pakan dan 8 Juta Benur Udang ke Brunei

Bisnisia.id | Jakarta - Kelautan dan Perikanan (KKP) memastikan...

Per Oktober 2024, Bank Aceh Syariah Catat Laba Rp342,8 Miliar

Bisnisia.id|Banda Aceh -  PT Bank Aceh Syariah mencatat kinerja...

Akhir Tahun 2024, Aset Pegadaian Tembus Rp 100 T

Bisnisia.id | Jakarta – PT Pegadaian terus mencatatkan kinerja...

Santri Aceh Diharapkan Berperan Aktif di Era Modern

Bisnisia.ID | Banda Aceh – Penjabat Harian (Plh) Sekretaris...

Hattrick Vini Jr Libas Dortmund 5-2

Real Madrid kembali menampilkan performa spektakuler di Liga Champions...

Prinsip Keterbukaan Informasi Publik Jadi Prioritas Pemerintah dalam Penyusunan APBN 2024

Bisniskita.id |Jakarta - Penerapan prinsip keterbukaan informasi publik oleh...

Tutup Operasi di Indonesia, Tupperware Tersingkir oleh Perubahan Zaman

Bisnisia.id | Banda Aceh - Setelah 33 tahun menemani...

Dividen BUMN Tembus Rp 74,1 Triliun

Bisniskita.id | Jakarta – Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick...

Liverpool Kokoh di Puncak, Real Madrid Raih Kemenangan Dramatis di Kandang Atalanta

Liverpool dan Real Madrid berhasil meraih kemenangan di pertandingan...

Fathan, Anak Gangguan Pendengaran Asal Lhokseumawe Diberikan Alat Bantu Dengar

Bisniskita.id | Banda Aceh - Dinas Sosial Aceh dan Baitul...

Ekspedisi Rupiah Berdaulat Bank Indonesia Akan Melabuh Ke Kawasan Pulau di Aceh

Bisniskita.id | Banda Aceh - Bank Indonesia Perwakilan Provinsi...

Speaker Tanpa SNI Senilai Rp10,2 M Disita

BisnisKita.id - Kementerian Perindustrian (Kemenperin) terus berupaya menjaga daya...

Tunjuk Fadhil Ilyas Sebagai Plt Dirut Bank Aceh, Muzakir Manaf: Kajeut Kerja Aju

BANDA ACEH – Gubernur Aceh Muzakir Manaf, kembali menunjuk...

Kiper Hebat di Piala Dunia Bono ke Liga Arab, Dikontrak Rp199 Miliar Per Tahun

Riyadh, Arab Saudi – Al Hilal Saudi Club secara...

Sebanyak 5.000 Warga Hadiri Doa Bersama 20 Tahun Tsunami Aceh

Bisnisia.id | Banda Aceh - Penjabat (Pj) Gubernur Aceh,...