Eksplorasi Migas Berlanjut, BPMA dan PGE Sosialisasikan Seismik 3D di Aceh Utara

Bisnisia.id | Banda Aceh – Badan Pengelola Migas Aceh (BPMA) bersama PT Pema Global Energi (PGE), dengan dukungan Pemerintah Kabupaten Aceh Utara, menggelar sosialisasi rencana kegiatan seismik 3D di area Cunda-Jeuku seluas 120 km². Acara ini berlangsung di ruang rapat Kantor Bupati Aceh Utara, pada Kamis (30/1/2025).

Seismik 3D untuk Optimalkan Potensi Migas Aceh

Kegiatan ini menjadi langkah awal sebelum proses survei dan akuisisi data seismik Cunda-Jeuku dilakukan.

Deputi Operasi BPMA, Edy Kurniawan, menjelaskan bahwa survei ini bertujuan untuk menggali potensi sumber daya migas guna mendukung keberlanjutan produksi di Wilayah Kerja B, yang saat ini dikelola oleh PGE.

“Kegiatan seismik ini penting untuk pembangunan daerah dan peningkatan ekonomi lokal. Kami juga menekankan pentingnya pemanfaatan sumber daya lokal, perlindungan lingkungan, dan kesejahteraan masyarakat,” ujar Edy dalam keterangan resminya pada Jumat (31/1/2025).

Baca juga:  MaTA: Korupsi di Aceh Rugikan Negara Hingga Rp 750 Miliar Per Tahun

Edy juga menegaskan bahwa transparansi dan komunikasi antara perusahaan dan masyarakat harus dijaga. “PGE dan kontraktor pelaksana wajib menjalankan proyek ini dengan penuh kehati-hatian dan sesuai regulasi yang berlaku,” tambahnya.

Pemerintah Daerah Dukung Seismik 3D

Sekda Aceh Utara, Dayan Albar, yang mewakili Bupati Aceh Utara, menyambut baik rencana ini. Ia menekankan pentingnya sosialisasi agar masyarakat memahami tujuan serta manfaat kegiatan ini.

“Pemerintah Kabupaten Aceh Utara mendukung penuh kegiatan seismik ini selama tetap memperhatikan aspek lingkungan dan hak masyarakat. Kami berharap perusahaan menjalankan survei dengan penuh tanggung jawab,” ujar Dayan.

Baca juga:  Evaluasi Tata Kelola Tambang dan Terbitkan Izin Pertambangan Rakyat

Dalam sesi sosialisasi, perwakilan GSI dan SI menjelaskan bahwa proses akuisisi seismik akan menggunakan teknologi Vibroseis, yang memiliki dampak minimal terhadap lingkungan. Tim teknis juga memastikan bahwa keselamatan, keamanan, dan kenyamanan masyarakat akan menjadi prioritas utama selama survei berlangsung.

Wilayah yang Akan Dilintasi Seismik 3D

Kegiatan survei seismik ini akan mencakup beberapa kecamatan di Kabupaten Aceh Utara, di antaranya Tanah Luas, Paya Bakong, Meurah Mulia, Samudera, Syamtalira Bayu, Geuredong Pase, dan Simpang Keuramat. Sementara itu, di Kota Lhokseumawe, survei akan melintasi wilayah Muara Dua dan Blang Mangat. Untuk sosialisasi di Lhokseumawe, pelaksanaannya akan disesuaikan dengan koordinasi lebih lanjut bersama Pemerintah Kota Lhokseumawe. Kegiatan seismik di Aceh Utara direncanakan mulai pada Februari 2025, sebelum dilanjutkan ke wilayah Lhokseumawe.

Baca juga:  Saham Empat Bank Besar Menguat, Berani Ambil Peluang?

Sosialisasi ini dihadiri oleh Sekda Aceh Utara, Dayan Albar, Deputi Operasi BPMA, Edy Kurniawan, serta Field Operation Manager PGE, Agung Widyantoro. Selain itu, lima camat dari wilayah yang akan dilintasi kegiatan seismik turut hadir, bersama perwakilan perusahaan pelaksana, yakni Gelombang Survey Indonesia (GSI) dan Surveyor Indonesia (SI).

Sebagai informasi, BPMA dan PGE sebelumnya telah melakukan survei seismik di Aceh Utara pada area AOB dan Rayeu pada 2022-2023, serta seismik 3D di area AOB Extension pada 2024 dengan sukses.

Editor:
Hendra Vramenia

Bagikan berita:

Popular

Berita lainnya

BPDPKS Dorong Pengembangan UKMK Berbasis Kelapa Sawit di Aceh

Bisnisia.id | Banda Aceh - Badan Pengelola Dana Perkebunan...

Pilkada Banda Aceh, Kembalinya Illiza ke Balai Kota

Bunda menyala! Itu kosa kata yang paling tepat untuk merespons...

Inovasi Media Lokal sebagai Penopang Utama Suara Daerah

Bisnisia.id | Jakarta – Keberadaan media lokal memiliki peran penting dalam...

Produk Makanan Laut Indonesia Sukses Raih Perhatian di Fine Food Australia 2024, Potensi Transaksi Capai Rp61,44 M

Bisnisia.id | Melbourne – Produk makanan laut Indonesia sukses menjadi...

Jelang Akhir Tahun, Aceh Perkuat Stok Pangan untuk Redam Inflasi

Bisnisia.id | Banda Aceh – Penjabat (Pj) Gubernur Aceh,...

BPN Aceh Surati 23 Perusahaan Sawit yang Beroperasi Tanpa HGU

Bisnisia.id | Banda Aceh - Badan Pertanahan Nasional (BPN)...

Indosat Business Luncurkan Smart Internet

BISNISKITA.ID - Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH), melalui...

Aktivitas di Pelabuhan Krueng Geukuh

Pelabuhan Krueng Geukuh salah satu Pelabuhan di Aceh yang...

Simpan Potensi 320 MW, PT PEMA Akan Garap Geothermal Seulawah

Bisnisia.id | Banda Aceh –  Panas bumi yang terkandung...

Negara Bagian Amerika Tengah dan Texas Beri Peringatan Kekurangan Listrik

24 Agustus - Dua jaringan listrik AS mengeluarkan peringatan...

19 Januari, AS Tutup Aplikasi TikTok

Bisnisia.id | Dunia - Undang-undang federal larangan TikTok di...

Dek Gam Janjikan Perbaikan Gedung dan Ambulans untuk PMI Banda Aceh

Bisnisia.id | Banda Aceh - Ketua Mahkamah Kehormatan Dewan...

Tekan Inflasi, Pemkab Aceh Besar  Gelar Pasar Khusus 

BISNISKITA.ID | Jantho - Dalam rangka menekan inflasi, Pemerintah...

Asta Cita: Strategi Pemerintah Capai Pertumbuhan Ekonomi 8%

Bisnisia.id | Jakarta - Indonesia menetapkan target ambisius untuk...

Hilal Tampak di Aceh, Awal Ramadan 1446 H Jatuh pada 1 Maret 2025

Bisnisia.id | Jakarta – Hilal atau bulan sabit tipis...

Lampaui Target Nasional Tahun 2024, Imigrasi Setor 9 Triliun ke Kas Negara

Bisnisia.id | Jakarta – Direktorat Jenderal Imigrasi mencatat penerimaan...