Panglima Laot Himbau Nelayan Tidak Melaut pada Hari Peringatan Tsunami Aceh

Bisnisia.id | Banda Aceh – Lembaga Adat Laot atau Panglima Laot Aceh mengimbau para nelayan di seluruh Aceh untuk tidak melaut pada Kamis, 26 Desember 2024, bertepatan dengan peringatan 20 tahun Tsunami Aceh.

Himbauan ini merujuk pada keputusan hasil Musyawarah Besar (Mubes) Panglima Laot se-Aceh, yang digelar pada 8–9 Desember 2007 di Wisma Kompas, Darussalam, Banda Aceh. Dalam poin 1.1 Hukom Adat Laot tentang “Kesepakatan Hari Pantang Melaut dan Batas Waktunya,” telah disepakati bahwa tanggal 26 Desember menjadi hari pantang melaut bagi seluruh nelayan di Aceh. Sementara itu, pada poin 1.2 disebutkan bahwa Panglima Laot Lhok berwenang mengambil tindakan sesuai hukum adat setempat jika aturan ini dilanggar.

Baca juga:  Tumbang di Kandang! Real Madrid Dipermalukan Valencia 1-2

Sekretaris Jenderal Panglima Laot, Azwir Nazar, meminta agar himbauan tersebut diteruskan oleh Panglima Laot Kabupaten/Kota kepada Panglima Laot Lhok dan para nelayan. “Mari kita jadikan momentum tsunami ini sebagai refleksi bersama atas musibah dahsyat yang menimpa Aceh 20 tahun lalu. Perbanyak doa, ziarah, dan silaturahmi sesama masyarakat. Semoga para syuhada tsunami mendapatkan tempat terbaik di sisi-Nya, dan kita dapat mengambil hikmah dari peristiwa ini,” ujarnya.

Tgk. Turki, tokoh adat yang juga mantan Presiden PPI Turki, menambahkan bahwa peristiwa tsunami telah mengetuk nurani dunia untuk bersolidaritas dan saling berkasih sayang. “Mata dunia terbuka untuk membantu Aceh, dan kedamaian pun tercipta hingga kini. Kita patut bersyukur, dan semangat kasih sayang dari peristiwa tsunami ini harus menjadi nilai positif yang diwariskan kepada generasi mendatang,” katanya.

Baca juga:  Dukung Social Enterprise, Kementerian Hukum Luncurkan Layanan Pencatatan Online

Dalam peringatan 20 tahun tsunami ini, Panglima Laot turut mengucapkan takziah dan doa bagi seluruh korban gempa dan tsunami yang terjadi pada 26 Desember 2004. Gempa berkekuatan 9,1 SR yang berpusat di Samudera Hindia itu telah menelan ratusan ribu korban jiwa, termasuk keluarga nelayan dan masyarakat pesisir Aceh.

“Semoga kenangan ini menjadi pengingat bagi kita semua untuk terus menjaga solidaritas dan kasih sayang antar sesama,” tutup Azwir Nazar.

Editor:
Hendra Vramenia

Bagikan berita:

Popular

Berita lainnya

Harga Minyak Nilam Diprediksi Stabil di Atas Rp1,5 Juta per Kilogram

Bisnisia.id | Banda Aceh – Rektor Universitas Syiah Kuala...

Menparekraf Optimis Pemilu Akan Perkuat Pergerakan Wisatawan

Bisniskita.id | Jakarta – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan...

Hadiri Pertemuan FMCBG, Menkeu Sri Mulyani Bahas Ekonomi Global dan Tantangan Terkini

Bisnisia.id | Rio de Janeiro - Menteri Keuangan, Sri Mulyani...

Boh Itek Masen Aceh Yah Cek, UMKM Inovatif Asal Banda Aceh

Bisniskita.id |Banda Aceh - Telur bebek memiliki peran penting...

Iswanto Inginkan Siswa Aceh Besar Unggul Akademik dan Berkarakter Mulia

Bisnisia.id | Aceh Besar - Penjabat (Pj) Bupati Aceh...

Sawit Ilegal dari Hutan Aceh Mengalir ke Pasar Global

Bisnisia.id | Banda Aceh - Masalah perambahan hutan di...

Aceh Jaga Ketersediaan Bahan Pangan Selama Libur Lebaran

BANDA ACEH - Azwardi, Penjabat Sekretaris Daerah (Sekda) Aceh,...

Perempuan Memimpin Upaya Konservasi di Aceh

Bisnisia.id | Banda Aceh – Perempuan memainkan peran strategis...

Dukung Social Enterprise, Kementerian Hukum Luncurkan Layanan Pencatatan Online

Bisnisia.id | Jakarta – Kementerian Hukum resmi meluncurkan layanan...

Daya Beli Petani Melemah, Wisatawan Mancanegara Meningkat

Bisnisia.id | Banda Aceh - Selain inflasi, BPS Aceh...

Tottenham vs Liverpool: Masa Depan Salah Samar, Tetapi Ia Selalu Bermain Sepenuh Hati

Beberapa jam lagi, Liverpool akan menghadapi Tottenham di Tottenham...

Kilang LNG Arun Akan Diaktifkan Kembali untuk Topang Gas Blok Andaman

BISNISIA.ID - Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Hulu Minyak...

Mengalun Zikir di Ulee Lheue, Dua Dekade Luka yang Membekas

Bisnisia.id | Jantho – Tepat 20 tahun yang lalu,...

Bakti Sosial PERHATI KL Aceh, Periksa Telinga dan Kampanye Sadar Bising

Bisnisia.id | Aceh Jaya - Dalam rangka memperingati World...

Kiromal Katibin Raih Medali Emas Kategori Speed World Record di PON XXI Aceh-Sumut 2024

Bisnisia.id | Banda Aceh – Atlet panjat tebing asal Jawa...

Sejak 2022, Bank Aceh Salurkan KUR Rp 1,54 Triliun

BISNISIA.ID - Bank Aceh terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung...

PON XXI Jadi Ajang Promosi Produk Unggulan UMKM Aceh

Bisnisia.id | Aceh Besar – Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI...

Menteri ESDM Tetapkan ICP Minyak Mentah Sebesar US$79,63 Per Barel

Bisniskita.id | Jakarta – Minyak mentah Indonesia pada bulan...

Illiza Sa’aduddin Djamal Unggul di Pilkada Banda Aceh 2024

Bisnisia.id | Banda Aceh – Hasil perhitungan sementara Pilkada...