Satgas Pangan Polri Lakukan Pengawasan Jaga Stabilitas Harga Beras

Bisniskita.id | Banda Aceh – Satuan Tugas (Satgas) Pangan Polri memeriksa pasar-pasar yang menjual beras . Pengecekan dilakukan guna mengantisipasi pedagang yang menjual beras medium dengan harga premium untuk keuntungan lebih besar.

“Kita memeriksa pasar-pasar dan terakhir memeriksa apakah ada pelanggaran dalam hal berubah dari medium ke premium. Karena itu yang merugikan masyarakat, harganya premium berasnya medium,” kata Kasatgas Pangan Polri Brigjen Whisnu Hermawan dalam keterangan kepada wartawan Jumat, 6 Oktober 2023.

Whisnu mengatakan permasalahan ini sempat terjadi beberapa bulan lalu di Bekasi dan Bogor, Jawa Barat. Yakni kemasan beras medium menjadi premium.

Baca juga:  Bulog Targetkan Harga Beras di Tingkat Konsumen Rp11.000 per Kg

Whisnu mengaku telah mencatat ke jajarannya untuk turun ke lapangan mendalami kasus tersebut. Dia berharap pelanggaran itu tidak terjadi kembali.

Jajaran Satgas Pangan Polri juga memeriksa jumlah panen raya di daerah-daerah dan jumlah padi yang masuk ke penggilingan beras. Hal ini guna memastikan stok beras aman di sejumlah wilayah di tengah musim kemarau atau El Nino.

“Jadi, masalahnya hanya satu El Nino. El Nino ini ya harusnya kita panen raya, harusnya tahun ini bisa mencapai produksi 31 juta ton kurang lebih, akibat El Nino ini berkurang 5-10 persen dari gagal panennya,” ungkap Whisnu.

Baca juga:  Tiga Langkah Besar Pemerintah Aceh untuk Kemajuan Kebudayaan

Meski begitu, Jenderal Bintang Satu ini menyebut stok beras masih terpenuhi karena adanya impor beras dari luar negeri. Selain mengurangi produksi beras, El Nino juga membuat harga beras mengalami kenaikan di sejumlah wilayah.

Whisnu mengatakan dalam mengatasi El Nino, Satgas Pangan Polri bersama pemangku kepentingan lainnya, seperti Badan Pangan, Kementerian Pertanian, dan Kementerian Perdagangan, berupaya melaksanakan operasi pasar di daerah. Terutama untuk menekan harga di tingkat produsen.

“Di tingkat petani kita memberikan insentif baik pupuk maupun tanaman yang baik, sehingga padi yang akan dihasilkan akan menjadi lebih baik,” ucap Direktur Tindak Pidana Ekonomi Khusus Bareskrim Polri itu.

Baca juga:  CMA dan FORMAD Gelar Seminar Motivasi Kuliah ke Luar Negeri di Aceh Selatan
Editor:

Bagikan berita:

Popular

Berita lainnya

BSI Komitmen Cetak Wirausaha Muda di Aceh

Bisniskita.id | Banda Aceh - PT Bank Syariah Indonesia...

BSI Bangun Ekonomi Mandiri di Pesantren, Aceh Jadi Prioritas

Bisnisia.id | Banda Aceh – BSI bersama BSI Maslahat...

Peluncuran Internet Gratis di Blang Padang

Kodam Iskandar Muda (Kodam IM) bekerja sama dengan PT...

Elon Musk dan Trump Setuju Tutup USAID, Bantuan Luar Negeri AS Terancam

Bisnisia.id | Dunia - Presiden AS Donald Trump sepakat...

Fathan, Anak Gangguan Pendengaran Asal Lhokseumawe Diberikan Alat Bantu Dengar

Bisniskita.id | Banda Aceh - Dinas Sosial Aceh dan Baitul...

Demi Kesejahteraan Umat, Muhammadiyah Siap Kelola Tambang

BISNISIA.ID - Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah akhirnya memutuskan untuk...

Pendaftaran 3,2 Juta Hektar Tanah Ulayat Dikebut

BISNISKITA.ID - Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional...

Bank Mandiri Catat Laba Rp 26,55 Triliun

BISNISIA.ID, JAKARTA- PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) mencatat kinerja...

ExxonMobil Ungkap Proyeksi Energi Global 2050: Permintaan Naik, Investasi Migas Tetap Dibutuhkan  

Bisnisia.id | jakarta - ExxonMobil merilis proyeksi terbaru mengenai permintaan...

Nilai Perdagangan Karbon di Bursa Baru Rp29,21 Miliar, OJK: Ini Masih Minim

Bisniskita.id | Jakarta - Perdagangan karbon di Bursa Karbon...

Mualem ke Pemimpin Baru Simeulue: Kelola Potensi, Sejahterakan Rakyat

Bisnisia.id | Simeulue - Kabupaten Simeulue bukan sekadar gugusan...

Pemkab Aceh Jaya Diminta Tegas terhadap Perusahaan Sawit Tanpa ISPO

Bisnisia.id | Aceh Jaya - Nasri Saputra, seorang tokoh...

Pengembangan Pusat Data, Pilar Penting Transformasi Digital

Bisniskita.id | Jakarta – Pengembangan Pusat Data menjadi pilar penting...

Cerita Bedu, Mengisi Masa Menganggur dengan Mengembangkan Bisnis Sendiri

Bisnisia.id | Banda Aceh - Abdul Muarif atau akrab disapa...

Tabungan Nasabah Topang Dana Pihak Ketiga Perbankan di Aceh

BISNISIA.ID – Dana Pihak Ketiga (DPK) di Provinsi Aceh...

Pesawat Jeju Air Terbakar, Sebagian Besar Penumpang Tewas

Maskapai asal Korea Selatan, Jeju Air dilanda musibah maha...

Garden Diplomacy, Konjen RI Lesehan Bersama Menkeu Western Cape di Taman Wisma Premiere

Selama sekitar setahun terakhir, Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI)...