Tahun 2024, Wisatawan ke Aceh Meningkat, Even Nasional jadi Pendongkrak

Bisnisia.id | Banda Aceh – Badan Pusat Statistik (BPS) Aceh mencatat jumlah kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) ke Provinsi Aceh pada tahun 2024 mengalami kenaikan dibandingkan tahun sebelumnya. Kunjungan wisatawan nusantara sepanjang 2024 naik 72,64 persen dibandingkan tahun 2023. Hal ini disebabkan karena adanya perhelatan event nasional pada beberapa bulan lalu.

Kepala BPS Aceh, Ahmadriswan Nasution, menyebutkan bahwa sebanyak 3.237 wisman masuk ke Aceh melalui dua pintu utama, yakni Bandar Udara Internasional Sultan Iskandar Muda dan Pelabuhan Internasional Balohan.

“Jumlah kunjungan wisman pada Oktober 2024 menurun sebesar 17,25 persen dibandingkan September 2024. Namun, jika dibandingkan secara tahunan dengan Oktober 2023, kunjungan ini justru meningkat hingga 72,64 persen,” ujar Ahmadriswan, Senin (2/12/2024).

Baca juga:  Creative Hub dan Pariwisata Halal, 2 Langkah Irwan Djohan dalam mengatasi Pengangguran Muda Banda Aceh

Selain jumlah wisman, tingkat penghunian kamar (TPK) hotel berbintang di Aceh juga menjadi sorotan. Pada Oktober 2023, TPK hotel berbintang tercatat sebesar 33,64 persen. Hal ini terjadi peningkatan di tahun 2024 sebesar 14,44 persen.

“Secara tahunan, TPK hotel berbintang pada Oktober 2024 meningkat signifikan sebesar 14,44 persen dibandingkan Oktober 2023,” jelas Ahmadriswan.

Dia menambahkan, rata-rata TPK hotel berbintang di Aceh sebelumnya berada di kisaran 30 hingga 40 persen.

“Kondisi tiga bulan terakhir menunjukkan progres positif. Ini menjadi sinyal baik bagi sektor pariwisata Aceh,” imbuhnya.

Baca juga:  Budaya Gayo Disorot dalam Cerak Senye Desember Kopi Gayo

Dari sektor transportasi, jumlah penumpang di Bandar Udara Sultan Iskandar Muda pada Oktober 2024 tercatat sebanyak 37.970 orang, terdiri atas 29.039 penumpang domestik dan 8.931 penumpang internasional.

“Jumlah penumpang domestik menurun sebesar 26,75 persen, sementara penumpang internasional turun sebesar 4,6 persen dibandingkan September 2024,” kata Ahmadriswan.

Di sisi lain, total penumpang angkutan laut di Aceh pada Oktober 2024 mencapai 59.945 orang, mengalami penurunan 11,18 persen dibandingkan bulan sebelumnya. Namun, angka ini meningkat 4,31 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu.

Baca juga:  Pj Gubernur Safrizal: Pilkada Aceh Lancar dan Tertib

Dia juga mendorong penguatan promosi pariwisata Aceh untuk meningkatkan daya tarik wisatawan mancanegara.

“Aceh memiliki potensi wisata yang besar. Dengan adanya event internasional dan peningkatan fasilitas, kita harapkan kunjungan wisman dapat terus meningkat di masa mendatang,” tutup Ahmadriswan.

Editor:

Bagikan berita:

Popular

Berita lainnya

Standar Industri Hijau Dorong Efisiensi Sumber Daya dan Konservasi Lingkungan

Bisnisia.id | Jakarta - Kementerian Perindustrian berkomitmen mengakselerasi penerapan...

Kelola Inflasi, Safrizal Ingin Aceh Perkuat Pengolahan Komoditas Pangan

Bisnisia.id | Banda Aceh -Merespon inflasi yang terjadi setiap...

Peringatan HUT RI ke-79 di Cape Town: Suasana Meriah di Tengah Cuaca Dingin

Cape Town - Meski cuaca dingin dan hujan menyelimuti...

Jasmine Safiera Sabet Emas Pertama untuk Aceh di Sepatu Roda PON XXI 2024

Bisnisia.id | Sigli – Atlet sepatu roda Jasmine Safiera berhasil...

CIMB Niaga Gelar Kejar Mimpi Goes to School Serentak di 35 Sekolah Indonesia

BISNISIA.ID | Banda Aceh - PT Bank CIMB Niaga...

Mahasiswa Kelautan Universitas Syiah Kuala Ikut Education Mission ke Eropa

Bisniskita.id | Banda Aceh - Rachel Mutia Lonteng, mahasiswa...

Suami Tersangka Korupsi, 88 Tas Mewah Sandra Dewi Disita Kejagung

BISNISKITA.ID - Buntut dari kasus korupsi yang menimpa suaminya...

10 Sektor dengan Upah Tertinggi di Indonesia, Nomor Satu Pertambangan

Bisnisia.id | Banda Aceh – Berdasarkan data terbaru dari...

Pertamina Raih Penghargaan BUMN Terbaik dalam Keterbukaan Informasi Publik

Bisniskita.id | Jakarta - Pertamina dinobatkan sebagai BUMN terbaik...

Harga BBM Non-Subsidi Resmi Naik Mulai 1 Desember 2024, Ini Rincian Harga di Wilayah Aceh

Bisnisia.id| Banda Aceh – PT Pertamina (Persero) secara resmi memberlakukan kenaikan...

Lhokseumawe Tertinggi Tingkat Pengangguran Terbuka di Aceh

BISNISIA.ID - Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) di Aceh tahun...

Aceh Sabet Emas Pertama di Barongsai PON Aceh-Sumut 2024

Bisnisia.id | Deli Serdang – Kontingen Aceh berhasil meraih...

Indonesia Dorong Empat Inisiatif Konkret di World Water Forum ke-10

BISNISKITA.ID | Jakarta - Presiden Republik Indonesia Joko Widodo...

Prabowo Ingin Indonesia Akan Mampu Bikin Mobil, Motor, dan Komputer Sendiri

Bisnisia.id | Jakarta – Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto...

BSI Komitmen Cetak Wirausaha Muda di Aceh

Bisniskita.id | Banda Aceh - PT Bank Syariah Indonesia...

Hingga Juli 2023, Sektor Jasa Keuangan dan Ekonomi di Aceh Tumbuh Positif

Bisniskita.id | Banda Aceh - Otoritas Jasa Keuangan (OJK)...

Tahun 2025, Belanja APBN di Aceh Ditargetkan Rp46,98 Triliun

Bisnisia.id | Banda Aceh – Dalam upaya memperkuat sinergi...

Laris Manis Merchandise PON XXI Aceh

Banda Aceh – Sejumlah warga terlihat memadati beberapa lapak...

Target Pendapatan Banda Aceh 2025 Rp 1,3 Triliun

Bisnisia.id, Banda Aceh –  Pemerintah Kota Banda Aceh menetapkan...

Kini, Anggaran PON 2024 di Aceh Dirasionalkan Jadi Rp 800 Miliar

Bisniskita.id | Banda Aceh - Juru Bicara Pemerintah Aceh...