Utusan Khusus Presiden, Raffi Ahmad Beli Motor Rp 750 Juta

Bisnisia.id | Jakarta – Utusan Khusus Presiden sekaligus selebritas, Raffi Ahmad, tertarik membeli motor listrik Hunter Davinci yang dipamerkan di Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2024. Meskipun harga motor tersebut mencapai Rp 750 juta, bagi Raffi, nominal itu bukanlah masalah.

“Saya jadi pembeli pertama. Mari dukung merek Indonesia, Hunter!” ujar Raffi, seperti dikutip dari Kompas.com, Rabu (30/10/2024).

Suami Nagita Slavina ini tergoda oleh keunggulan desain dan kecepatan Hunter Davinci, yang diklaim sebagai salah satu motor listrik tercanggih di dunia dengan kecepatan maksimum 200 km/jam.

Baca juga:  Pemerintah Tetapkan HPP Jagung Rp5.500/Kg, Bulog Targetkan Serap 1 Juta Ton

“Saya tidak anti produk luar negeri. Motor-motor luar memang bagus, tapi alangkah baiknya jika kita juga mendukung merek Indonesia, apalagi ini diproduksi di Indonesia,” kata Raffi.

Menurut Naikmotor.com, Hunter Motorcycles awalnya adalah merek asal Australia yang masuk ke Indonesia pada 2019. Namun, kini Hunter menjadi jenama Indonesia dengan fasilitas perakitan yang berlokasi di Bali. Model andalannya, Maverick MV500, populer di kalangan pecinta motor petualang karena gaya adventure-nya yang sesuai dengan minat motoris di Indonesia.

“Ini motor merek dan buatan Indonesia, jadi harus kita dukung. Banyak motor luar negeri yang bagus, tapi akan lebih baik jika kita mendukung produk buatan dalam negeri. Motor ini sangat canggih, mampu menempuh jarak 400 km dengan kecepatan tinggi serta dilengkapi fitur-fitur terbaik,” ujar Raffi.

Baca juga:  Presiden Umumkan Kenaikan Gaji Guru

Hunter Motorcycles juga telah menarik minat beberapa instansi, termasuk kepolisian. Dalam waktu dekat, perusahaan berencana memindahkan pabrik dari Bali ke kawasan Bogor.

Pada model tahun 2024, Hunter Motorcycles menghadirkan berbagai model, mulai dari kelas dirtbike, cruiser, hingga motor listrik, seperti Rebel 400, Diablo 250, Diablo 400, Outlaw 400, Prostreet 400, Enduro HFL250, Hunter Kove 800X, Scrambler SK500, Maverick MV500, Hunter Kove 450 Rally, dan Hunter Davinci. Semua model ini dipamerkan di ajang Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2024 di ICE BSD.

Baca juga:  Tanpa ISPO, Perusahaan Sawit di Aceh Abaikan Lingkungan dan Hak Sosial
Editor:

Bagikan berita:

Popular

Berita lainnya

Harga Batu Bara Jatuh, Energi Baru Terbarukan Tumbuh

Bisnisia.id | Dunia - Harga batu bara terus mengalami...

FKIJK Aceh Run 2025 Diluncurkan

Bisnisia.id | Banda Aceh - Forum Komunikasi Industri Jasa...

Ekspor Aceh Capai USD 54,41 Juta pada November 2024, Didominasi Batu Bara

Bisnisia.id | Banda Aceh – Badan Pusat Statistik (BPS) Aceh, Ahmadriswan...

Sebanyak 5.000 Warga Hadiri Doa Bersama 20 Tahun Tsunami Aceh

Bisnisia.id | Banda Aceh - Penjabat (Pj) Gubernur Aceh,...

Prabowo: Indonesia Siap Produksi Biodiesel B50 di Tahun 2025

Bisnisia.id | Indonesia - Presiden RI Prabowo Subianto dalam...

Pj Gubernur Safrizal Verifikasi Penerima Rumah Layak Huni di Aceh Jaya

Bisnisia.id | Aceh Jaya - Pj Gubernur Aceh, Dr....

Syech Muharram: Petani Aceh Besar Belum Makmur

BISNISKITA.ID - Bakal calon bupati Kabupaten Aceh Besar dari...

Relawan Kebangkitan Indonesia Baru di Aceh Dukung Ganjar-Mahfud

Banda Aceh - Organisasi Relawan Kebangkitan Indonesia Baru (KIB)...

PT PEMA Menyetor Deviden untuk Aceh, Bangkit Setelah Masa Sulit

Bisnisia.id| Banda Aceh – Setelah melewati masa sulit akibat...

Kolaborasi USK – Telkomsel: Mendorong Generasi Wirausaha Muda

Universitas Syiah Kuala (USK) dan PT. Telekomunikasi Seluler (Telkomsel)...

Penguatan UMKM Lokal, PT PEMA Dorong Kolaborasi Multi Pihak

Bisnisia.id | Banda Aceh - Direktur Utama PT Pembangunan...

Industri Batubara Kalori Rendah di Aceh Tertekan Penurunan Harga Global

Bisnisia.id | Banda Aceh – Penurunan harga batubara global...

Job Fair Nasional Usai, 56.566 Lowongan Kerja Tetap Tersedia Online

Bisniskita.id | Jakarta - Festival Pelatihan Vokasi (FPV) dan...

Pemuda Muhammadiyah Dorong Sawit jadi Komoditas Unggulan Aceh

Bisnisia.ID, Banda Aceh – Pemuda Muhammadiyah Aceh bekerja sama...

Pertamina Terima Dana Kompensasi Rp 38,03 Triliun untuk Penyaluran BBM Bersubsidi Triwulan II 2024 

Bisnisia.id | Jakarta – PT Pertamina (Persero) kembali menerima...

Kopepi Ketiara Ekspor Kopi Gayo ke AS dan Denmark

Bisnisia.id | Aceh Tengah - Koperasi Pedagang Kopi (Kopepi)...

MaTA: Korupsi di Aceh Rugikan Negara Hingga Rp 750 Miliar Per Tahun

Bisnisia.id | Banda Aceh - Koordinator Masyarakat Transparansi Aceh...

Melalui Program MBKM, USK Terus Dukung Hutan Adat di Aceh

Bisnisia.id | Sigli – Camat Padang Tiji, Kabupaten Pidie,...

Pengembangan SKPT Ie Meule Sabang; Dorong Ekonomi Lokal Melalui Penguatan Sektor Perikanan

Bisnisia.id | Banda Aceh – Pembangunan pelabuhan perikanan Sentra...

Buruan, Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor di Aceh Berakhir Januari 2025

Bisnisia.id | Lhokseumawe. -Badan Pengelolaan Keuangan Aceh (BPKA) Wilayah...