PLN Diminta Jamin Keandalan Listrik Selama PON XXI

Menjelang penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024, Penjabat Gubernur Aceh, Dr. H. Safrizal ZA, M.Si, mengingatkan PLN untuk memastikan kelancaran pasokan listrik selama perhelatan akbar tersebut. Pesan itu disampaikan dalam sambutan tertulis Pj Gubernur yang dibacakan Plh. Sekda Aceh Azwardi pada Apel Siaga Kelistrikan yang digelar Selasa, 3 September 2024, di Merduati, Banda Aceh.

Azwardi saat membaca sambutan tertulis Pj Gubernur, menekankan pentingnya peran PLN dalam menjaga stabilitas listrik untuk mendukung berbagai pertandingan dan kegiatan yang akan berlangsung.

Azwardi mengatakan bahwa PON XXI, yang akan mempertemukan ribuan atlet dari seluruh Indonesia, membutuhkan dukungan infrastruktur yang optimal, termasuk pasokan listrik yang stabil. “Kelancaran penyediaan listrik sangat krusial untuk keberhasilan PON. Kita tidak boleh ada gangguan yang dapat menghambat jalannya acara ini,” tegas Azwardi.

Baca juga:  Pemkab Aceh Jaya Diminta Tegas terhadap Perusahaan Sawit Tanpa ISPO

Dalam sambutan itu juga digarisbawahi pentingnya koordinasi yang efektif antara PLN, pemerintah daerah, dan semua pihak terkait untuk menghadapi tantangan teknis yang mungkin muncul. “Saya meminta PLN untuk memastikan bahwa semua persiapan berjalan dengan baik dan tidak ada celah yang bisa mengganggu jalannya PON,” tambahnya.

Selain itu, Azwardi juga mengingatkan bahwa acara seperti PON XXI merupakan sorotan nasional dan internasional, sehingga tidak boleh ada kompromi dalam hal kualitas layanan, terutama listrik. “PON XXI adalah kesempatan bagi Aceh untuk menunjukkan kemampuannya. PLN memiliki tanggung jawab besar untuk memastikan setiap pertandingan dan kegiatan dapat berlangsung tanpa hambatan,” ujar Azwardi.

Baca juga:  Dari Bumi Bener Meriah, Tepung Pisang dan Kopi Robusta Menyapa Dunia

Apel Siaga Kelistrikan ini dihadiri oleh Executive Vice President Operasi Distribusi PLN Wilayah Sumatera dan Kalimantan, Agung Nugraha, General Manager PLN UID Aceh, Mundhakir serta pejabat dan staf PLN lainnya. Selain itu juga hadir mendampingi Plh. Sekda Aceh, Kepala Biro Administrasi Pimpinan Setda Aceh Akkar Arafat.

Editor:

Bagikan berita:

Popular

Berita lainnya

Perempuan Memimpin Upaya Konservasi di Aceh

Bisnisia.id | Banda Aceh – Perempuan memainkan peran strategis...

Pinalti Odegaard Menangkan Arsenal Atas Crystal Palace

Satu gol pinalti Odegaard membawa Arsenal memetik kemenangan atas...

Pemerintah Aceh Umumkan Calon Penerima Rumah Layak Huni

  Bisnisia.id | Banda Aceh- Pemerintah Aceh melalui Dinas Perumahan...

Catat, Ini Daftar Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2025

Setiap tahunnya, pemerintah Indonesia menetapkan hari libur nasional dan...

PSM Makassar Hancurkan Yangon United di AFC Cup 2023

PSM Makassar mengalahkan Yangon United FC 4-0 dalam pertandingan...

Lulusan Kampus Banyak Nganggur, Ini Cara Mualem Mengatasinya

Bisnisia.ID | Banda Aceh - Salah satu fokus utama...

Transaksi Nontunai Tumbuh, Sebanyak 155.211 Merchant Pakai QRIS

Bisnisia.id|Banda Aceh – Berdasarkan Laporan Perekonomian Provinsi Aceh Edisi...

Tahun 2025, Pemerintah Siapkan Rp300 Triliun Dana KUR

Bisnisia.id | Jakarta – Realisasi penyaluran Kredit Usaha Rakyat...

OJK Dorong Iklim Investasi Maritim yang Berkelanjutan

Bisniskita.id | Jakarta – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) terus...

Efisiensi 13,72 Triliun! Bagaimana Kemenhub Menyesuaikan Pagu 2025?

Bisnisia.id | Jakarta – Kementerian Perhubungan (Kemenhub) akan memprioritaskan...

Muchlis, Desainer Muda Aceh Barat yang Mengukir Prestasi di Dunia Fashion

Bisnisia.id | Aceh Barat – Muchlisin, yang akrab disapa...

Drama Kartu Merah, Persiraja Banda Aceh Ditahan Imbang 1-1 oleh PSKC Cimahi di Kandang

Bisnisia.id | Banda Aceh – Persiraja Banda Aceh harus...

Bangkit dari Kebangkrutan, Wiwid Sukses Bawa Baby Nest ke Pasar Internasional

Tidak ada kesuksesan yang datang secara instan. Hal ini...

Keren, Liga Champions Asia, Terasa Seperti Liga Champions Eropa

Liga Liga Champions Asia, kini terasa seperti Liga Champions...

Buntut Pencabutan Izin BPRS Kota Juang Perseroda, LPS Siapkan Pembayaran Simpanan Nasabah

Bisnisia.id | Banda Aceh – Setelah izin operasional PT...

Perempuan Aceh Didorong Tingkatkan Kemandirian dan Kepemimpinan

BISNISIA.ID Perempuan Aceh didorong untuk berperan aktif dalam kepemimpinan...

Pasca Bayar Utang, Cadangan Devisa RI Susut ke US$150,2 Miliar Akhir November

Bisnisia.id | Jakarta – Bank Indonesia mencatat posisi cadangan...

Fulham Vs Tottenham: Kalah Adu Penalti, Spurs Harus Rela Tersingkir di Piala Liga

London - Tottenham Hotspur harus merelakan nasibnya di Piala...

Prabowo: Indonesia Siap Jadi Pemimpin Energi Hijau Dunia

Bisnisia.id | Peru - Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto,...