Pengangguran Lulusan Tinggi, AKN Aceh Barat Butuh Transformasi ke Politeknik Negeri

Bisnisia.id | Aceh Barat – Banyak lulusan perguruan tinggi di Aceh Barat kesulitan mendapatkan pekerjaan karena tingginya persaingan dan persyaratan khusus yang ditetapkan dunia kerja. Akibatnya, sebagian besar lulusan terpaksa menganggur atau bekerja di bidang yang tidak sesuai dengan keahlian mereka.

Salah satu penyebabnya adalah keterbatasan jenjang pendidikan, termasuk pada Akademi Komunitas Negeri (AKN) Aceh Barat, yang hanya menghasilkan lulusan Diploma 2 (D2).

Tunnani, Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) AKN Aceh Barat, mengungkapkan tantangan yang dihadapi oleh mahasiswa dan lulusan AKN. Akademi yang berdiri sejak 17 Oktober 2014 di Alue Peunyareng, Kecamatan Meureubo, ini hingga saat ini hanya mampu mencetak lulusan dengan gelar Diploma 2 (D2) dengan program studi Teknik Sipil, Teknik Elektro dan Teknik Pengelasan. Padahal, kebutuhan dunia kerja saat ini lebih banyak memprioritaskan lulusan Diploma 3 (D3) atau bahkan Diploma 4 (D4).

Baca juga:  Ria, dari Ibu Rumah Tangga jadi Pengusaha Pakaian Bayi
Gambar WhatsApp 2025 01 21 pukul 15.35.13 99d044be
Tunanni, Ketua BEM Akademi Komunitas Negeri (AKN) Aceh Barat

“Untuk mendukung pendidikan yang unggul dan menghasilkan mahasiswa berdaya saing, AKN perlu bertransformasi menjadi Politeknik Negeri agar bisa mencetak lulusan dengan D3 atau D4. Namun, hingga saat ini, kampus kami masih mencetak lulusan D2, sementara peluang kerja minimal membutuhkan D3 atau D4,” ungkap Tunnani.

Menurutnya, keterbatasan ini membuat banyak lulusan AKN kesulitan bersaing di dunia kerja. “Alumni dari tahun 2014 sampai dengan saat ini ada yang bekerja, tapi kebanyakan bukan di instansi pemerintah atau perusahaan besar. Lulusan D2 sudah tidak diminati, bahkan harus melanjutkan pendidikan ke jenjang S1 untuk memenuhi syarat kerja,” tambahnya.

Baca juga:  KADIN Aceh: Perencanaan Pembangunan Aceh Harus Berbasis Data

Situasi ini mencerminkan tantangan besar dalam menciptakan lapangan kerja di Aceh Barat dengan standar lulusa AKN. Hal ini selaras dengan fakta bahwa pekerjaan di sektor-sektor formal baik pemerintah maupun swasta, cenderung memprioritaskan tenaga kerja dengan pendidikan minimal D3.

Pihak AKN sendiri telah melakukan berbagai upaya untuk meningkatkan statusnya menjadi Politeknik. Salah satu langkah strategisnya adalah mengajak masyarakat turut serta memberikan masukan melalui formulir online untuk merumuskan naskah akademik yang menjadi syarat transformasi ini.

Ia juga berharap AKN bisa segera membuka jenjang pendidikan D4 agar mampu melahirkan generasi yang siap bersaing di dunia kerja. “Harapan kami adalah lulusan AKN ke depan benar-benar bisa berdaya saing tinggi, memiliki kualifikasi yang sesuai kebutuhan pasar kerja, dan berkontribusi mengurangi angka pengangguran”tutupnya.

Baca juga:  Pemerintah Perkuat Infrastruktur Digital, Gandeng Nokia dan Perusahaan Teknologi Global
Editor:
Hendra Vramenia

Bagikan berita:

Popular

Berita lainnya

Karim Benzema Cetak Gol, Al Ittihad Kokoh di Puncak

Karim Benzema mencetak gol perdana di Liga Profesional Saudi...

Yulianto Sumbang Emas untuk Aceh dari Cabor Hapkido di PON XXI

BANDA ACEH — Kontingen Aceh kembali menambah koleksi medalinya...

Keren, Liga Champions Asia, Terasa Seperti Liga Champions Eropa

Liga Liga Champions Asia, kini terasa seperti Liga Champions...

Petani Aceh Besar Dukung PON, tetapi Jadwal Tanam Tetap Berjalan

KOTA JANTHO - Petani di wilayah Aceh Besar berencana...

UMKM Aceh Butuh Modal dan Akses Pasar untuk Tingkatkan Daya Saing

Bisnisia.id | Banda Aceh – Kepala Bidang Pembinaan Pelaksanaan Anggaran...

Sebanyak 5.000 Warga Hadiri Doa Bersama 20 Tahun Tsunami Aceh

Bisnisia.id | Banda Aceh - Penjabat (Pj) Gubernur Aceh,...

Menteri ESDM Tetapkan Harga Acuan Batubara dan Mineral Logam untuk Oktober 2024

BISNISIA.ID| JAKARTA- Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM),...

Kunjungan Perpustakaan Wilayah Aceh Tembus 187.581 Orang di 2024

Bisnisia.id | Banda Aceh – Perpustakaan Wilayah Aceh mencatat...

CIMB Niaga Gelar Kejar Mimpi Goes to School Serentak di 35 Sekolah Indonesia

BISNISIA.ID | Banda Aceh - PT Bank CIMB Niaga...

Indatu D’Coco, Ikon Baru Minuman Kelapa dari Aceh

Sepulang dari Malaysia pada tahun 2012, Rahmad Kudri (52)...

Ketua DPRK Aceh Tamiang Minta Perusahaan Bayar Zakat Melalui Baitul Mal

Bisnisia.id | Aceh Tamiang – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat...

Pemerintah Aceh Tetapkan UMP 2025 Sebesar Rp3.685.616

Bisnisia.id | Banda Aceh – Penjabat (Pj) Gubernur Aceh,...

Hari ini Donald Trump Resmi Dilantik Sebagai Presiden AS ke-47

Donald Trump akan dilantik sebagai Presiden Amerika Serikat pada...

UMP Aceh 2025 Tak Kunjung Ditetapkan, Buruh Tuntut Kenaikan 10 Persen

Bisnisia.id | Banda Aceh - Sepekan setelah pengumuman resmi...

ExxonMobil Kembali ke Aceh, Peluang Baru atau Luka Lama Terulang?

Bisnisia.id | Banda Aceh – Perusahaan raksasa migas asal...

IHSG Dibuka Naik Tipis, Bertahan di Zona Hijau

Bisnisia.id | Jakarta –  Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG)...

Empat Jurus Teuku Riefky Harsya Majukan Ekonomi Kreatif Nasional

Bisnisia.id | Jakarta - Menteri Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Ekonomi...

Dorong Investasi, DPMPTSP Aceh Resmikan ABF

Bisniskita.id | Banda Aceh – Dinas Penananaman Modal dan...