Pengalungan Medali Paramotor untuk Para Juara di PON XXI

ACEH UTARA – Upacara penyerahan medali bagi atlet cabang olahraga erosport paramotor PON XXI Aceh-Sumut yang telah sukses meraih prestasi di olahraga dirgantara tersebut, berlangsung di Bandara Malikussaleh, Aceh Utara, Minggu siang 1 September 2024.

Medali diserahkan langsung oleh Ketua Koni Provinsi Aceh Kamaruddin Abubakara, Penjabat (Pj) Bupati Aceh Utara Dr Mahyuzar, dan dihadiri tamu undangan lainnya.

Medali diserahkan bagi para atlet yang sebelumnya unggul dalam kelas mata lomba Navigasi Foot Launch Putra dan kelas Economic Foot Launch Distance Putra.

Peraih medali pada kelas Economic Foot Launch Distance Putra, yakni medali emas untuk Hening Paradigma kontingen Aceh, dan medali perak diraih oleh Muhammad Abill kontingen Sumatera Barat, serta medali perunggu untuk Frans Febri Hendriyanto yang juga kontingen Sumatera Barat.

Baca juga:  Jersey Atlet Kontingen Aceh PON XXI Resmi Dirilis

Sementara untuk kelas Navigasi Foot Launch Putra, medali emas diraih oleh Arlen Verta Ramadhan kontingen Jawa Barat, medali perak diraih oleh Ken Kiham kontingen Aceh, serta medali perunggu untuk Joko Susanto dari kontingen Banten.

Technical Delegate Aerosport Paramotor PON XXI Aceh-Sumut, Cahyo Alkantana mengatakan, hingga minggu siang ada enam jenis mata lomba yang telah berlangsung, yakni kelas navigasi foot launch solo putra, economic foot lucnch putra, economic foot launch putri, economic wheel lauch open solo, presisi foot launch putra dan presisi foot launch putri.

Baca juga:  Realisasi Penerimaan Pajak Negara Defisit Rp300 Triliun

Hingga kini masih ada 6 jenis mata lomba yang akan dilangsungkan. Sesuai dengan agenda, cabang olahraga aerosport paramotor PON XXI Aceh-Sumut akan berlangsung hingga 9 september mendatang.

Kontingen provinsi Aceh dan Jawa Barat, hingga kini masih unggul dan imbang dalam perlombaan cabang olahraga aerosport paramotor, PON XXI Aceh-Sumut, yang berlangsung di veneu Bandara Malikussaleh, Aceh utara. Panitia pelaksana telah menyelesaikan enam kelas mata lomba, dalam perlombaan cabang olahraga dirgantara tersebut.

“KONI dan Pemerintah Aceh sangat bangga dan memberikan apresiasi kepada atlet yang telah meraih prestasi di cabor paramotor ini, dan ini adalah emas perdana bagi Aceh ” ujar Ketua KONI Aceh, Kamarudin Abukabar di venue paramotor Bandara Malikussaleh.

Baca juga:  Jasmine Safiera Sabet Emas Pertama untuk Aceh di Sepatu Roda PON XXI 2024

Kamarudin Abubakar, kepada wartawan usai pengalungan medali perdana di cabor paramotor, juga mengatakan telah melakukan pengusulan anggaran kepada Pemerintah Aceh dengan besaran 500 Juta bagi atlet peraih emas di PON Aceh Sumut.

“Kita minta sampai 500 Juta sama Pemerintah Aceh, tapi kalau kita merujuk ke belakang itu 300, ada prosedurnya satu emas, tapi kalau tidak ada perubahan itu masih kita pegang yang dulu,” ujar Ketua KONI Aceh.

Editor:

Bagikan berita:

Popular

Berita lainnya

MV Coral Geographer Berlabuh di Simeulue, Puluhan Turis Mancanegara Nikmati Pesona Alam

Bisnisia.id | Simeulue – Sebanyak 39 turis mancanegara dari...

Tesla Model Q, Supermini Inovatif Dijual Awal 2025

Tesla Model Q – mobil mungil dari Tesla yang...

PT PEMA Salurkan Zakat Senilai Rp 1,36 Miliar ke Baitul Mal Aceh

BISNISIA.ID - PT Pembangunan Aceh (PEMA) menyerahkan zakat perusahaan...

Hadi Surya: PT. PEMA Harus Serius Ekspansi Usaha pada Sektor Rill

Bisnisia.id | Banda Aceh – Komisi III Dewan Perwakilan...

Kemiskinan di Aceh Tinggi, Zakat Harus jadi Solusi

Bisnisia.id | Banda Aceh - Ketua Badan Baitul Mal...

Barberman Asal Aceh Wakili Indonesia di Barber Battle Asia

Bisniskita.id | Banda Aceh - Barberman asal Aceh, Muhammad...

Mellani Ajak Istri Menteri Investasi RI Promosikan Aceh

BANDA ACEH-- Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Aceh,...

Kerawanan Pangan di Angka 30%, Indonesia Masih Berjuang Menuju Swasembada

Bisnisia.id | Jakarta – Kepala Organisasi Riset Tata Kelola...

Piala AFF U-19 2024: Indonesia Lolos ke Final Usai Kalahkan Malaysia

Pada Sabtu, 27 Juli 2024, Timnas U-19 Indonesia berhasil...

Pemerintah Aceh Percepat Distribusi MINYAKITA untuk Atasi Kelangkaan

Bisnisia.id | Banda Aceh – Pemerintah Aceh mengambil langkah...

Bupati Pidie Resmi Buka Diklat Paralegal YARA: Wujudkan Masyarakat Sadar Hukum

Bisnisia.id | Pidie — Pj Bupati Pidie, Drs. Samsul...

Dana Otonomi Berkurang, Pj Gubernur Aceh: Pengelolaan SDA hingga Pariwisata jadi Andalan

BisnisKita.id- Penjabat Gubernur Aceh, Bustami, merespons pendapat Badan Anggaran...

Ketua Dewan Ekonomi Nasional Peringatkan Risiko Ekonomi Global pada Periode Kedua Trump

Bisnisia.id | Jakarta - Ketua Dewan Ekonomi Nasional (DEN),...

Resmi! ASDP Luncurkan Tiket Online Rute Ulee Lheue-Balohan, Permudah Perjalanan ke Pulau Sabang

Bisnisia.id | Banda Aceh – PT ASDP Indonesia Ferry (Persero)...

Potret Kisah Mahfud Budidaya Kepiting Soka

  Di pesisir Lamkuweuh, Banda Aceh, Mahfud menekuni budidaya kepiting...

Siapa Saja Calon Kepala Daerah Tertua di Pilkada Aceh 2024

Bisnisia.id | Banda Aceh - Menurut data yang dihimpun...

Kisah Nabila Owner Skincare Nadif Mengubah Passion Jadi Bisnis

Nabila Alifia (24), seorang pengusaha muda, telah menjalani perjalanan...