Pasar Menjanjikan, Pengrajin Kasab Aceh Harus Berinovasi

BISNISIA.ID – Penjabat Ketua Dekranasda Aceh, Safriati, mengajak para pengrajin di Gampong Pango Deah, Kecamatan Ulee Kareng, Kota Banda Aceh, untuk terus berinovasi dalam menciptakan berbagai produk kerajinan. Ajakan ini disampaikan Safriati saat bertemu dengan para pengrajin kasab dalam kegiatan Pembinaan dan Penilaian Desa Kerajinan 2024, yang digelar di Gampong Pango Deah pada Senin, 7 Oktober 2024.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Penjabat Wali Kota Banda Aceh, Ade Surya, beserta sejumlah kepala dinas terkait, Penjabat Ketua Dekranasda Kota Banda Aceh, Yekki Yasmin, serta perwakilan dari keluarga besar Dekranasda dan PKK Kota Banda Aceh.

Baca juga:  BSI Komitmen Cetak Wirausaha Muda di Aceh

Dalam kesempatan tersebut, Safriati mengakui bahwa para pengrajin kasab di Pango Deah membutuhkan dukungan lebih dari pemerintah, baik dalam peningkatan kualitas produk, promosi pemasaran, hingga pengembangan inovasi dan kreasi kerajinan.

“Faktanya, proses kreasi kasab saat ini masih terbatas pada bentuk-bentuk tertentu, padahal ada peluang besar untuk lebih mengembangkan kerajinan ini,” ujar Safriati.

Ia juga mengajak Pemerintah Kota Banda Aceh dan jajaran terkait untuk terus mendampingi dan memfasilitasi kebutuhan para pengrajin dalam upaya memajukan dunia kerajinan. Salah satu langkah penting yang bisa diambil adalah dengan memastikan koperasi kelompok pengrajin di desa tersebut aktif dan berjalan dengan baik.

Baca juga:  Mualem-Dekfadh Deklarasikan Kemenangan Pilkada Aceh 2024

Selain itu, Safriati juga mengimbau para pengrajin untuk saling mendukung satu sama lain demi kemajuan bersama. Ia menegaskan pentingnya kerja sama dan solidaritas antarpengrajin agar kerajinan kasab dapat berkembang dan memberikan manfaat yang lebih besar bagi masyarakat.

Sementara itu, Penjabat Ketua Dekranasda Kota Banda Aceh, Yekki Yasmin, mengakui bahwa masih banyak tantangan yang dihadapi oleh para pengrajin di Banda Aceh, termasuk dalam hal pemasaran, pengemasan, dan lainnya. Yekki berharap kerja sama antara Pemerintah Kota dan Pemerintah Provinsi Aceh dapat terus berlanjut untuk mendukung perkembangan kerajinan kasab di Pango Deah.

Baca juga:  Ini Daftar Nama Calon Asisten Ombudsman 2024

“Mari kita jadikan kasab sebagai ikon kerajinan warga. Saya mengapresiasi semua pihak yang telah mendukung acara ini. Mari kita bersama-sama bahu-membahu mengembangkan kasab agar menjadi sumber penghasilan bagi masyarakat,” tutup Yekki.

Editor:

Bagikan berita:

Popular

Berita lainnya

Investasi Meningkat Signifikan pada Triwulan II 2024

Bisnisia.id | Jakarta – Menjelang akhir masa kepemimpinan Presiden Joko Widodo,...

Pasca Permasalahan Coretax, DJP Permudah Penerbitan Faktur Pajak dengan e-Faktur Client Desktop

Bisnisia.id | Jakarta – Setelah mengalami gangguan sistem Coretax...

Menjawab Tantangan Program Konversi Sepeda Motor Listrik

Pemerintah Indonesia tetap teguh dalam mengejar tujuan yang ambisius...

Pj Gubernur Aceh Soroti Sistem Perizinan yang Masih Rumit

Bisnisia.id | Banda Aceh - Penjabat (Pj) Gubernur Aceh,...

Bupati Pidie Resmi Buka Diklat Paralegal YARA: Wujudkan Masyarakat Sadar Hukum

Bisnisia.id | Pidie — Pj Bupati Pidie, Drs. Samsul...

Garden Diplomacy, Konjen RI Lesehan Bersama Menkeu Western Cape di Taman Wisma Premiere

Selama sekitar setahun terakhir, Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI)...

Ribuan Masyarakat Meriahkan Penyambutan Kirab Api PON XXI di Kutaraja

Bisnisia.id | Banda Aceh – Ribuan masyarakat Kota Banda...

PT PEMA Tawarkan KIA Ladong sebagai Magnet Investasi Strategis

Bisnisia.id | Banda Aceh – Kawasan Industri Aceh (KIA)...

Promosi Budaya Aceh di Jakarta, Festival Ratoh Jaroe Jadi Ajang Unjuk Kreativitas

Bisnisia.id | Jakarta -- Penjabat Ketua Dekranasda Aceh Hj,...

Proyek CCS Arun, Peluang Investor untuk Transisi Energi Hijau di ASEAN

Bisnisia.id | Banda Aceh - PT Pembangunan Aceh (PEMA)...

Hasil Sementara Pilkada Aceh Selatan, Mirwan – Baital Mukadis Menang

Bisnisia.id | Aceh Selatan -Pasangan Calon Nomor Urut 2,...

Kemekeu Tetapkan Kurs Pajak Baru Berlaku Mulai 27 November 2024

Bisnisia.id | Jakarta  – Kementerian Keuangan Republik Indonesia resmi...

20 Tahun Tsunami Aceh, Kisah Masyarakat yang Bertahan di Zona Merah

Tsunami 26 Desember 2004 menghancurkan desa-desa di pesisir Aceh....

Konsumsi Rokok Orang Aceh Setara dengan Porsi Lengkap Makanan Bergizi

Bisnisia.id | Banda Aceh – Aceh mencatat fenomena unik...

PAD RSUD Meuraxa 2024 Capai Rp153,3 Miliar, Hampir 100% dari Target

Bisnisia.id | Banda Aceh – RSUD Meuraxa berhasil mencatatkan...

Miris, 799 Anak di Aceh Barat Putus Sekolah

Bisnisia|Aceh Barat - Anggota DPRK Aceh Barat, Ahmad Yani,...

Lelang Sekuritas Rupiah Bank Indonesia Capai Rp 168,81 Triliun

Bisniskita.id | Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat hasil...

Libur Akhir Tahun, Lonjakan Pengguna Tol Sigli-Banda Aceh Capai 53.673 Kendaraan

Bisnisia.id | Banda Aceh – PT Hutama Karya (Persero)...