iPhone 16 Resmi Dijual di Indonesia, Antusiasme Konsumen Tinggi

Jakarta – Apple resmi meluncurkan iPhone 16 series di Indonesia pada Jumat, 11 April 2025, setelah sempat tertunda akibat persoalan Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN). Peluncuran ini disambut antusias oleh para penggemar Apple, terlihat dari antrean panjang di sejumlah gerai resmi di Jakarta.

Mengutip dari berbagai media nasional, salah satu gerai Digimap di Pacific Place, Jakarta, dipadati puluhan pembeli sejak pagi hari. Meski toko baru dibuka pukul 10.30 WIB, konsumen mulai mengantre sejak pukul 07.30 WIB untuk menjadi yang pertama membawa pulang iPhone terbaru.

Baca juga:  Pengembangan Literasi Berbasis Inklusi Sosial Dorong Wirausaha di Aceh Barat  

“Antusiasme masyarakat luar biasa. Kami sempat khawatir karena iPhone 17 akan segera rilis secara global, tapi ternyata penjualannya melebihi target,” kata Head of Marketing for Apple Product PT MAP Zona Adiperkasa, Farah Fausa Winarsih seperti dirilis Antara, Jumat (11/4).

iPhone 16 series hadir dalam lima varian, yakni iPhone 16e, iPhone 16, iPhone 16 Plus, iPhone 16 Pro, dan iPhone 16 Pro Max. Produk terbaru ini dilengkapi chip A18 Bionic yang lebih cepat, desain lebih ringkas, serta fitur kamera unggulan untuk kondisi minim cahaya. Apple juga menyematkan fitur kecerdasan buatan (AI) personal yang mampu mempelajari kebiasaan pengguna secara real-time.

Baca juga:  IPM Aceh Tahun 2024 Naik, Kini di Atas Rata-rata Nasional

Harga iPhone 16 Series di Indonesia:

iPhone 16e
128 GB: Rp12.499.000
256 GB: Rp14.999.000
512 GB: Rp18.999.000

iPhone 16
128 GB: Rp14.999.000
256 GB: Rp17.499.000
512 GB: Rp21.999.000

iPhone 16 Plus
128 GB: Rp16.999.000
256 GB: Rp19.499.000
512 GB: Rp23.999.000

iPhone 16 Pro
128 GB: Rp18.499.000
256 GB: Rp21.499.000
512 GB: Rp25.999.000
1 TB: Rp30.499.000

iPhone 16 Pro Max
128 GB: Rp18.499.000
256 GB: Rp22.499.000
512 GB: Rp27.999.000
1 TB: Rp32.999.000

Farah berharap peluncuran seri iPhone mendatang tidak lagi terkendala aturan TKDN. Ia mengatakan Apple dan Kementerian Perindustrian telah mencapai kesepakatan soal pembangunan pabrik dan pusat riset di Indonesia. Kesepakatan tersebut diteken pada 26 Februari 2025, menandai berakhirnya negosiasi panjang antara Apple dan pemerintah.

Baca juga:  Dominasi Investasi Tiongkok di Aceh, Tiga Tahun Capai Rp4,24 Triliun

Apple juga memastikan lini produk generasi sebelumnya masih akan tersedia, karena masing-masing memiliki segmen pasar tersendiri.

Editor:
Hendra Vramenia

Bagikan berita:

Popular

Berita lainnya

Mantan Wakil Presiden Hamzah Haz Meninggal Dunia

BISNISKITA.ID - Mantan Wakil Presiden Indonesia, Hamzah Haz, meninggal...

100 Hari Pertama Illiza Ingin Benahi Tata Kelola Pemerintahan

Bisnisia.id | Banda Aceh - Wali Kota Banda Aceh...

Kemenparekraf Dukung Pembentukan Asosiasi Kreator Konten Indonesia

Bisnisia.id | Jakarta – Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan...

Pj Bupati Aceh Besar Tanam Perdana Padi MT Gadu 2024 di Lamkawe

BISNISKITA.ID | Banda Aceh - Penjabat (Pj) Bupati Aceh...

Dukungan Kepemimpinan Perempuan di Pilkada Aceh Menguat

BISNISKITA.ID– Sedikitnya 43 Lembaga swadaya masyarakat di Aceh menyatakan...

Calon Investor Eksplorasi Potensi Bisnis di Sabang

Bisnisia.id | Sabang – Para calon investor dari Malaysia...

Kepala BNNP Aceh: Narkoba di Aceh Mengancam Generasi Muda dan Stabilitas Daerah

Bisnisia.id | Banda Aceh – Marzuki Ali Basyah, Kepala...

Pemkab Aceh Besar Ambil Langkah Cepat Cegah Penyebaran PMK di Pasar Hewan Sibreh

Bisnisia.id | Aceh Besar – Mengantisipasi penyebaran Penyakit Mulut...

Hadi Surya: PT. PEMA Harus Serius Ekspansi Usaha pada Sektor Rill

Bisnisia.id | Banda Aceh – Komisi III Dewan Perwakilan...

Aset PT KKA Akan Dilelang Kembali Harga di Bawah Rp 500 Miliar

Bisnisia.id | Banda Aceh – Setelah dinyatakan bangkrut oleh...

Fashion Show Muslimah

Sebanyak 32 peserta mengikuti lomba fashion show pada event...

Kiromal Katibin Raih Medali Emas Kategori Speed World Record di PON XXI Aceh-Sumut 2024

Bisnisia.id | Banda Aceh – Atlet panjat tebing asal Jawa...

Bulog Pastikan Stok Beras di Abdya Aman Hingga April 2025

Bisnisia.id | Blangpidie – Pemerintah Kabupaten Aceh Barat Daya...

Kemiskinan Aceh Sisa 12,64 Persen, Pembangunan Berdampak

Bisnisia.id | Banda Aceh – Provinsi Aceh mencatat tren...

Penguatan Laporan Keuangan untuk Badan Usaha Desa di Aceh Besar

BISNISKITA.ID- Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Gampong (DPMG) Aceh Besar...

Strategi Mengatasi Berkurangnya Dana Otsus Aceh

Pemerintah Aceh telah menerima Dana Otonomi Khusus atau Otsus...

OJK Siap Awasi Perdagangan Karbon di Bursa Karbon

Bisniskita.id | Banda Aceh - Otoritas Jasa Keuangan (OJK)...

Fluktuasi Harga Ditengah Tren Pasar Global, Kopi Gayo Siap-Siap!

Bisnisia.id | Takengon - Fluktuasi Harga kopi arabika diprediksi...

Bank Aceh Serahkan KKPD ke Pemkab Aceh Timur, Wujudkan Transparansi Pengelolaan Keuangan

Bisnisia.id | Aceh Timur – Kepala Kantor Cabang Pembantu...

Peran Indonesia dalam Pertumbuhan Ekonomi ASEAN

Bisniskita.id | Jakarta – Tahun 2023, ASEAN telah menghasilkan Digital...