Indonesia kalah 2-1 dari China dalam pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Qingdao pada 15 Oktober 2024. Namun, kekalahan itu tidak menutup semua peluang Indonesia ke Piala Dunia. Kini Indonesia harus berjuang untuk bisa finis pada peringkat ketiga atau ke empat agar bisa masuk masuk ke babak selanjutnya.
Meski memulai laga dengan baik dan tampil menekan, Indonesia justru kebobolan dua gol di babak pertama. Behram Abduweli membuka skor pada menit ke-21, diikuti oleh gol Zhang Yuning pada menit ke-44.
Pelatih Shin Tae-yong melakukan pergantian di babak kedua, memasukkan Marselino Ferdinan, Rizky Ridho, dan Thom Haye untuk mengejar ketertinggalan. Indonesia terus berupaya menciptakan peluang, namun sulit menembus pertahanan China yang solid. Peluang terbaik Indonesia di babak kedua datang dari sundulan Rizky Ridho, tetapi masih melambung di atas gawang.
Di menit ke-86, Thom Haye berhasil mencetak gol yang memperkecil ketertinggalan menjadi 1-2. Gol tersebut memberikan harapan baru bagi Indonesia, yang berusaha keras untuk menyamakan kedudukan di sisa waktu pertandingan. Namun, meskipun menciptakan beberapa peluang, Indonesia tidak berhasil mencetak gol tambahan.
Dengan hasil ini, Indonesia kembali gagal meraih kemenangan di kandang China. Tim Garuda kini harus fokus pada pertandingan berikutnya untuk mendapatkan poin yang diperlukan dalam kualifikasi ini.