Dampak Kondisi Jalan Mulus, Harga Jual Hasil Pertanian Ikut Naik di Lesten

Bisniskita.id | Banda Aceh – Membaiknya jalan menuju desa pedalaman Lesten ikut berpengaruh dengan harga jual berbagai hasil produksi pertanian desa Lesten.

Salah satunya kenaikan harga yang sangat dinantikan masyarakat produksi kakao atau coklat. Sebelumnya pada saat jalan tidak bisa di lalui harga coklat di desa pedalaman lesten hanya sekira 35 ribu per kilo saat ini coklat sudah di hargai 45 ribu per kilo. 

Warga Lesten, Susi sangat menyambut baik kenaikan harga Coklat di desanya. Ia mengatakan sejak jalan perbaikan transportasi menjadi lancar tentu saja diiringi dengan membaiknya berbagai harga komditi di desa Lesten. 

Baca juga:  Carbon Capture Storage, Masa Depan Potensi Ekonomi Hijau

“Kami sangat senang dengan kenaikan harga coklat, biasanya perbandingan harga mencapai 35 persen dari harga jual di kota kecamatan Pining bila dibandingkan dengan harga jual di desanya. Hal tersebut disebabkan karena sulitnya akses jalan desanya yang berada di tengah menuju hutan. “ jelas Susi. Minggu (19/11/2023).

Sementara itu, Karim, warga marilah mengucapkan terima kasih kepada pemerintah Kabupaten Gayo Lues terutama PJ Bupati yang sudah bersusah payah memperjuangkan rekontruksi jalan menuju desa Lesten, dia berharap agar tahun depan jalan bisa lagi dengan pengaspalan. 

“Sekarang kami tidak lagi kesulitan mengangkut hasil bumi karena kondisi jalan sementara ini sudah membaik. Perekonomian kami pun menjadi lancar,” Sebut karim.

Baca juga:  Landmark BSI Aceh Mendapat Apresiasi dari Kepala Eksekutif Pengawas Perbankan OJK

PJ Bupati Gayo Lues meminta masyarakat untuk memanfaatkan jalan dalam peningkatan ekonomi, dengan membaiknya kondisi jalan diharapkan dapat mengatasi dan menghilangkan kemiskinan juga menghapuskan stunting bagi masyarakat desa Lesten.

Masyarakat juga diminta sama-sama menjaga kondisi jalan dengan tidak mengijinkan truk melaju dengan muatan melebihi tonase. 

Editor:

Bagikan berita:

Popular

Berita lainnya

Program Makan Bergizi Gratis di Banda Aceh

Program Makan Bergizi Gratis (MBG) resmi diluncurkan di Banda...

Di Aceh Timur, Perusahaan Swasta Turut Berkontribusi untuk PON XXI

Aceh Timur – Penjabat Bupati Aceh Timur, Amrullah M....

Emas Perhiasan dan Bahan Pokok Jadi Penyumbang Inflasi Tertinggi di Aceh pada November 2024

Bisnisia.id | Banda Aceh – Kepala Badan Pusat Statistik (BPS)...

Ria, dari Ibu Rumah Tangga jadi Pengusaha Pakaian Bayi

Ria Oktia, seorang ibu rumah tangga kelahiran 1987 di...

Pemerintah Aceh Usul Tambahan Anggaran Pelaksanaan PON ke Pemerintah Pusat

BISNISKITA.ID | BANDA ACEH-- Pj Gubernur Aceh Bustami bersama...

Pemko Banda Aceh Gelar Rakor Percepatan Penurunan Stunting

Bisniskita.id | Banda Aceh - Pemerintah Kota Banda Aceh,...

Tesla Model Q, Supermini Inovatif Dijual Awal 2025

Tesla Model Q – mobil mungil dari Tesla yang...

Tekan Inflasi, Pemkab Aceh Besar  Gelar Pasar Khusus 

BISNISKITA.ID | Jantho - Dalam rangka menekan inflasi, Pemerintah...

Dampak Pemotongan Anggaran, Ribuan Pekerja RRI & TVRI Terancam Kena PHK  

Bisnisia.id | Jakarta – Keputusan Presiden Prabowo Subianto untuk...

Modus Korupsi Pertamina Patra Niaga: Pertalite Dioplos Jadi Pertamax

Bisnisia.id | Jakarta – Kejaksaan Agung (Kejagung) menetapkan Direktur...

Asa Mengembalikan Kejayaan Rempah Aceh

BISNISKITA.ID | Banda Aceh - Dalam banyak catatan sejarah...

Butuh Modal Usaha Rp50 Juta-Rp100 Juta, Ajukan KUR ke BRI

Bisnisia.id – Memulai atau mengembangkan usaha mikro, kecil, dan...

Tuntut Kenaikan Upah 10 Persen di Tahun 2025, Buruh Gelar Demo Besar-besaran

Banda Aceh, Bisnisia.id – Ratusan ribu buruh yang tergabung...

Dialog Keacehan, Akademisi dan Pemuda Bahas Masa Depan Aceh Bersama Calon Gubernur

Bisnisia.id | Banda Aceh - Universitas Islam Negeri (UIN)...

Pejabat Baru Dilantik Diminta Berikan Perhatian Khusus untuk PON XXI dan Pilkada 2024

Banda Aceh – Penjabat Sekretaris Daerah Aceh, Azwardi, melantik...

Kemenperin Dorong Hilirisasi Kelapa untuk Diversifikasi Produk

Bisniskita.id | Jakarta – Kementerian Perindustrian gencar mendorong hilirisasi...

Nilai Ekspor Provinsi Aceh Mencapai 40,88 juta USD pada Oktober 2023

Bisniskita.id | Banda Aceh – Badan Pusat Statistik (BPS)...

Perekonomian Nasional Menguat 5,11% pada Triwulan I-2024

Bisniskita.id | Jakarta – Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto...

Muhammadiyah Luncurkan AC Ramah Lingkungan dengan Fitur Unik Pengingat Waktu Shalat

Bisnisia.id | Kupang - Muhammadiyah resmi memperkenalkan produk inovatif...