Bisnisia.id | Banda Aceh – Perum Badan Urusan Logistik (Bulog) Wilayah Aceh akan mulai menyalurkan Bantuan Pangan Beras Tahap III sebanyak 5.311 ton mulai Kamis, 5 Desember 2024. Bantuan ini ditujukan untuk 531.169 kepala keluarga penerima manfaat di seluruh Aceh.
Hal tersebut disampaikan Pemimpin Wilayah Bulog Aceh, Ikhsan, bersama Kepala Dinas Pangan Aceh, Surya Rayendra, saat meninjau stok beras di Gudang Beras Bulog di Gampong Siron, Kecamatan Ingin Jaya, Aceh Besar, Rabu (4/12/2024).
“Hari ini beras sedang dimuat, dan besok mulai didistribusikan kepada penerima manfaat. Kami menargetkan penyaluran mencapai 50% pada 10 Desember dan selesai 100% pada 15 Desember 2024,” ujar Ikhsan.
Target Penyaluran Sebelum Akhir Tahun
Ikhsan menegaskan bahwa percepatan distribusi dilakukan untuk mengantisipasi kendala di akhir tahun, seperti banyaknya hari libur yang dapat memperlambat proses penyaluran bantuan.
Ia juga berharap Bantuan Pangan Beras ini dapat membantu masyarakat dalam mengantisipasi gejolak harga beras di Aceh.
“Saat ini, stok beras di Aceh sangat aman. Total tersedia 17.000 ton, setelah dikurangi penyaluran bantuan pangan sekitar 5.000 ton, stok akan tersisa sekitar 12.000 ton,” jelas Ikhsan.
Dukung Ketahanan Pangan Masyarakat
Kepala Dinas Pangan Aceh, Surya Rayendra, menambahkan bahwa Bantuan Pangan Beras ini disalurkan langsung kepada kepala keluarga penerima manfaat sebagai bagian dari upaya memperkuat ketahanan pangan masyarakat.
“Penyaluran ini diharapkan dapat membantu masyarakat memenuhi kebutuhan pangan, khususnya menjelang akhir tahun,” ujar Surya.
Bantuan Pangan Beras tahap III ini menjadi langkah strategis dalam menjaga stabilitas ketersediaan dan harga beras di Aceh, sekaligus mendukung ketahanan pangan masyarakat yang menjadi prioritas Pemerintah.