Anak Muda Aceh Didorong Berwirausaha, Pemerintah Siapkan Akses Modal

Bisnisia.id | Banda Aceh – Pemerintah Aceh melalui Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (Diskop UKM) berkomitmen untuk terus mendukung wirausaha muda dengan pelatihan, bantuan peralatan, dan akses permodalan guna mendorong pertumbuhan UMKM di daerah.

Pelaksana Harian (Plh) Kepala Dinas Diskop UKM Aceh, Saiful Bahri, melalui Kepala Bidang Pemberdayaan Usaha Kecil, Safaruddin, menyampaikan bahwa salah satu upaya utama yang dilakukan adalah melalui program pemberdayaan dan pengembangan kewirausahaan.

Program ini berlandaskan pada Peraturan Gubernur Nomor 39 Tahun 2020 tentang Pengembangan Kewirausahaan Terpadu.

“Alhamdulillah, dengan kolaborasi Dinas Koperasi UKM di tingkat pusat serta Dinas Kabupaten/Kota, rasio kewirausahaan di Provinsi Aceh terus meningkat dari tahun ke tahun. Data per Agustus 2024 menunjukkan indeks rasio kewirausahaan Aceh berada di angka 3,94, di atas rata-rata nasional yang masih 3,08,” ujar Safaruddin kepada Bisnisia.id, Senin (3/2/2025).

Baca juga:  Aceh Besar di Bawah Komando Panglima Muharram

Safaruddin menambahkan, Diskop UKM Aceh secara rutin menggelar sosialisasi kewirausahaan bagi generasi muda dan pelaku UMKM. Selain itu, pemerintah juga menyediakan bantuan stimulus berupa alat kerja bagi pelaku usaha di berbagai kabupaten dan kota.

Kepala Bidang Pemberdayaan Usaha Kecil Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (Diskop UKM) Aceh, Safaruddin. Dok Pribadi.
Kepala Bidang Pemberdayaan Usaha Kecil Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (Diskop UKM) Aceh, Safaruddin. Dok Pribadi.

“Kami memberikan bantuan alat-alat kerja untuk mendukung usaha mereka. Namun, tentu saja jumlah dan nilainya terbatas sesuai dengan alokasi anggaran yang tersedia,” tambahnya.

Dalam hal pembiayaan, Diskop UKM Aceh turut mendorong akses permodalan melalui Kredit Usaha Rakyat (KUR), yaitu pinjaman dengan bunga rendah yang disubsidi oleh pemerintah.

Pada tahun 2024, realisasi penyaluran KUR di Aceh melalui Bank Aceh Syariah (BAS), Bank Syariah Indonesia (BSI) dan Pengadaian Syariah mencapai Rp4,93 triliun dengan jumlah penerima sebanyak 62.465 debitur, meningkat dibandingkan tahun sebelumnya.

Baca juga:  Presiden Prabowo Hapus Utang Nelayan, Harapan Baru untuk Kesejahteraan Nelayan Aceh

Untuk mempermudah akses permodalan, Diskop UKM Aceh juga telah merekrut 25 pendamping KUR yang tersebar di 23 kabupaten/kota.

“Mereka bertugas menghubungkan pelaku UMKM yang membutuhkan pembiayaan dengan perbankan, khususnya dalam skema KUR yang merupakan pinjaman lunak bersubsidi pemerintah,” jelas Safaruddin.

Menurut Safaruddin, salah satu tantangan utama yang dihadapi pengusaha muda Aceh adalah kecenderungan perfeksionisme saat memulai usaha.

“Banyak anak muda yang ingin semua fasilitasnya lengkap sebelum memulai usaha, padahal mereka bisa mulai dari yang sederhana dan belajar langsung dari lapangan,” katanya.

Selain itu, rendahnya ketahanan mental dalam berbisnis juga menjadi tantangan. “Sering kali, usaha baru berjalan sebentar lalu tutup karena pelaku usaha kehilangan motivasi. Ini yang perlu kita dorong agar mereka tetap berjuang dan tidak mudah menyerah,” tambahnya.

Baca juga:  Harga Tiket Pesawat Selama Natura Turun, Saatnya Liburan

Untuk mengatasi tantangan tersebut, pemerintah terus berkolaborasi dengan berbagai pihak, termasuk perguruan tinggi dan lembaga keuangan, guna memperluas akses pelatihan dan pembiayaan.

Safaruddin menegaskan bahwa penguatan wirausaha muda sangat penting untuk mengatasi tantangan ketenagakerjaan di Aceh.

“Berdasarkan data Direktorat Kemahasiswaan dan Kewirausahaan Universitas Syiah Kuala 2023, hanya 5 persen lulusan yang bisa terserap di sektor perkantoran, 10 persen melanjutkan studi ke jenjang lebih tinggi, sementara 85 persen lainnya harus mencari peluang di bidang kewirausahaan,” kata Safaruddin.

Pemerintah berkomitmen untuk terus melaksanakan berbagai program yang mendorong perkembangan wirausaha di Aceh, guna menciptakan peluang kerja dan memperkuat perekonomian daerah.

Editor:
Hendra Vramenia

Bagikan berita:

Popular

Berita lainnya

Muharram-Syukri Dilantik, Aceh Besar Siap Menuju Perubahan

Bisnisia.id | Aceh Besar - Gubernur Aceh, Muzakir Manaf,...

Gubernur Aceh: Cabut Izin SPBU Pelanggar Penyaluran BBM Subsidi

BISNISIA.ID, BANDA ACEH - Penjabat Gubernur Aceh Dr H...

Tiga Tahun Sebanyak 612 Pekerja Migran Ilegal Aceh Dipulangkan

Bisnisia.id | Banda Aceh – Balai Pelayanan Pelindungan Pekerja...

Indonesia Tantang Apple untuk Serius Berinvestasi di Tanah Air

Bisnisia.id | Jakarta - Pemerintah Indonesia semakin tegas menekan...

Ketua DPRK Minta Perusahaan HGU Sawit di Aceh Tamiang Penuhi Hak Plasma Masyarakat

Bisnisia.id | Aceh Tamiang – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat...

QRIS Raih Penghargaan Tingkat Asia Pasifik

Bisniskita.id | Jakarta - Quick Response Code Indonesian Standard...

Unmuha Raih Tujuh Penghargaan Bergensi di LLDikti Aceh Award 2024

Bisnisia.id | Banda Aceh - Universitas Muhammadiyah Aceh (Unmuha)...

Pabrik Ban di Aceh Barat Mampu Serap 1.000 Pekerja

Bisnisia.id | Aceh Barat – Gubernur Aceh, Muzakir Manaf,...

Daya Beli Petani Aceh Menguat, Kenaikan Tertinggi di Indonesia

Bisnisia.id | Banda Aceh – Provinsi Aceh mencatat tren...

Jawa Timur dan Sulsel Sabet Emas Nomor Regu Putri dan Putra

IDI RAYEUK — Tim sepak takraw Provinsi Jawa Timur...

Tahun 2025, PPN Resmi Jadi 12%

Bisnisia.id | Jakarta - Pemerintah akan menaikkan tarif Pajak...

Ini Kriteria UMKM yang Dapat Penghapusan Utang Kredit Macet

Bisnisia.id Jakarta – Menteri Usaha Mikro Kecil dan Menengah...

Coding dan AI Akan Diajarkan di SD dan SMP

Bisnisia.id | Jakarta— Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen)...

Komandan Tentara Bayaran Rusia Yevgeny Prigozhin Tewas?

Pemimpin tentara bayaran Rusia, Wagner, Yevgeny Prigozhin dilaporkan tewas...

FKIJK Aceh Run 2025 Diluncurkan

Bisnisia.id | Banda Aceh - Forum Komunikasi Industri Jasa...

Tekan Pengangguran, HIPMI Desak Pemerintah Aceh Ciptakan Qanun Kewirausahaan

Bisnisia.id | Banda Aceh - Himpunan Pengusaha Muda Indonesia...

PT PEMA Adakan Pembinaan dan Pengembangan UMKM, Dorong Pelaku UMKM Berkompetisi

Bisnisia.id | Banda Aceh -PT Pembangunan Aceh (Perseroda) bekerja...

Mantan Wakil Presiden Hamzah Haz Meninggal Dunia

BISNISKITA.ID - Mantan Wakil Presiden Indonesia, Hamzah Haz, meninggal...

BPMA Dampingi Wakil Gubernur Aceh dalam Forum Investasi dengan Investor Tiongkok

Bisnisia.id | Banda Aceh – Kepala Badan Pengelola Migas...

Sempat Merajai Pasar HP, Begini Nasib BlackBerry Saat ini

BlackBerry, yang sebelumnya dikenal sebagai Research In Motion (RIM),...