Aceh Buka Pintu Lebar untuk Investor: Wagub Pastikan Iklim Usaha yang Kondusif

Bisnisia.id | Jakarta – Wakil Gubernur Aceh, Fadhlullah, SE, menegaskan bahwa Aceh adalah lahan subur bagi investasi dan mengajak investor untuk tidak ragu membangun modal di provinsi ujung barat Indonesia itu. Dalam forum komunikasi investasi yang mempertemukan Pemerintah Aceh dengan investor asal Tiongkok, ia menekankan komitmen pemerintah dalam menciptakan ekosistem bisnis yang stabil dan menguntungkan.

Forum yang berlangsung di Gedung World Capital Tower, Jakarta Selatan, pada Senin (3/3/2025) ini dihadiri oleh PT Global Investment bersama PT Gotion Indonesia Materials. Kegiatan tersebut menjadi ajang diskusi strategi antara pemerintah dan para investor untuk menggali potensi investasi di Aceh.

Baca juga:  Kereta Api Cepat Jokowi Bikin WIKA Merugi?

“Dengan kekayaan sumber daya alam, posisi geografis yang strategis, dan potensi unggulan di berbagai sektor, Aceh siap menjadi destinasi investasi yang menjanjikan. Kami berkomitmen untuk memberikan kemudahan regulasi, insentif bagi investor, serta mendukung infrastruktur yang memperlancar aktivitas bisnis,” ujar Fadhlullah.

Ia menegaskan bahwa Aceh memiliki prospek besar di sektor energi, minyak dan gas, pertanian, perikanan, pariwisata, serta industri manufaktur dan infrastruktur. Untuk itu, Pemerintah Aceh terus mendorong peningkatan kualitas sumber daya manusia dan menjaga stabilitas keamanan guna menciptakan iklim usaha yang lebih kompetitif di tingkat nasional maupun global.

Baca juga:  Bank Aceh Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, Raih Opini WTP

Forum ini diharapkan menjadi jembatan yang memperkuat komunikasi antara investor dan pemerintah, sekaligus membangun sinergi dalam menciptakan pembangunan ekonomi yang berkelanjutan. Di penghujung acara, Fadhlullah mengapresiasi kehadiran seluruh peserta dan optimistis bahwa pertemuan ini akan menghasilkan kerja sama konkret yang menguntungkan bagi semua pihak.

Editor:
Hendra Vramenia

Bagikan berita:

Popular

Berita lainnya

Tak Perlu Bawa Uang Tunai, ke Museum Tsunami Aceh Pakai QRIS Saja

Museum Tsunami Aceh kini menerapkan sistem pembayaran digital berupa...

Pembangunan Kilang Petrokimia Hijau; Rencana Kerja Sama Jokowi dengan Exxon Mobil

Bisniskita.id | Washington – Presiden Joko Widodo mengapresiasi rencana kerja...

Kaya Sumber Daya Alam, Aceh Harus Perkuat Daya Tarik Investor

Bisnisia.id | Banda Aceh - Bank Indonesia Aceh bekerja...

Produksi Kakao Aceh Stagnan di Tengah Tren Positif Ekspor Nasional

Bisnisia.id | Banda Aceh – Produksi kakao di Provinsi...

Buruan, Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor di Aceh Berakhir Januari 2025

Bisnisia.id | Lhokseumawe. -Badan Pengelolaan Keuangan Aceh (BPKA) Wilayah...

Menteri Koperasi Targetkan 60 Juta Anggota untuk Dongkrak Pertumbuhan Ekonomi

Jakarta – Menteri Koperasi dan UKM, Budi Arie Setiadi,...

Teten Masduki: Pabrik Minyak Makan Merah Tidak Akan Rugi

BINISKITA.ID - Menteri Koperasi dan UKM (MenKopUKM) Teten Masduki...

Masa Depan Migas Aceh di Bawah Komando Nasri

Bisnisia.id | Banda Aceh – Menteri Energi dan Sumber...

Perkuat Kerjasama Ekonomi, Menperin Kunjungi Prancis

Bisniskita.id | Paris – Prancis merupakan salah satu mitra...

Apel Green Aceh Desak Pemerintah Cabut Izin Perusahaan yang Abaikan ISPO

Bisnisia.id | Nagan Raya – Direktur Eksekutif Yayasan Apel...

Perusahaan Sawit di Nagan Raya Belum Kantongi ISPO, Pemerintah Hanya Beri Peringatan

Bisnisia.id | Nagan Raya — Beberapa perusahaan kelapa sawit...

Pengakuan Wisatawan Inggris “Aceh Tujuan Wisata Petualangan Terakhir di Indonesia”

Tuhan menganugerahkan kekayaan alam terbaik untuk Provinsi Aceh, sebuah...

Pengadilan Tinggi Banda Aceh Lantik Abdul Azis, Fokus Tingkatkan Akuntabilitas

Bisnisia.id|Banda Aceh - Pengadilan Tinggi Banda Aceh hari ini...

BMKG Dorong Revitalisasi 86 Tugu Tsunami Aceh 2004 untuk Edukasi dan Kesiapsiagaan Bencana

Bisnisia.id | Jakarta – Deputi Bidang Geofisika Badan Meteorologi,...

Foto: Melihat Produksi Pisau Dapur di Aceh Besar

Bisniskita.id | Jantho – Pengrajin menyelesaikan pembuatan pisau dapur...

7.530 Hektare Kebun Sawit PTPN di Aceh Tamiang Belum ISPO

Bisnisia.id | Aceh Tamiang - Perkebunan kelapa sawit seluas...

Harga Referensi CPO Melemah, Biji Kakao Menguat pada Januari 2025

Bisnisia.id | Jakarta - Harga Referensi (HR) minyak kelapa...

Pemerintah Aceh Menangkan Gugatan Polemik Perizinan Tambang

Bisnisia.id | Banda Aceh —Mahkamah Agung (MA) mengabulkan permohonan...

Pemerintah Tetapkan Target Investasi, Capai 2029 Rp3.414 Triliun

Bisnisia.id | Jakarta – Pemerintah telah menetapkan target investasi...

Ekonomi Aceh 2024 Tumbuh Karena PON, Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Harapan di 2025

Bisnisia.id | Banda Aceh - Pertumbuhan ekonomi Aceh pada 2024...